in

5 Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus

https://dijelas.in/2019/08/01/5-fakta-menurunkan-berat-badan-dengan-detoks-jus/

https://dijelas.in/2019/08/01/5-fakta-menurunkan-berat-badan-dengan-detoks-jus/
Fakta menurunkan berat badan dengan detoks jus – Menjaga penampilan jadi perhatian utama para kaum hawa. Banyak wanita yang ingin memiliki tubuh langsing nan menawan. Sayangnya, tak semua orang dianugerahi bentuk tubuh yang indah. Butuh usaha ekstra untuk mendapatkan bentuk tubuh idaman. There is no beauty without the pain. Salah satunya dengan diet detoks jus, namun amankah? Menurut penelusuran ada beberapa fakta menarik seputar diet ini.

  1. Rendah Kalori – Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus ini Disarankan Lakukan Dalam Waktu Singkat

    Normalnya, tubuh membutuhkan minimal 1200 kalori dalam sehari. Saat diet, kebutuhan kalori ini akan sangat sulit dipenuhi. Kekurangan kalori akan membuat tubuh sulit melakukan proses metabolisme. Tubuh akan memberi sinyal untuk memperlambat sistem metabolisme karena rasa lapar yang berlebihan.

    Jika terjadi secara terus-menerus, tubuh Anda beresiko mengalami berbagai macam penyakit. Salah satunya gangguan pada organ empedu. Batu empedu mungkin saja terjadi sebab kebutuhan kalori yang tak tercukupi. Seberapa banyak pun jumlah jus yang Anda konsumsi, tubuh tetap tidak dapat memenuhi asupan kalorinya.

    Para pakar menyatakan, diet ini tak dapat dilakukan dalam jangka panjang. Maksimal 10 hari untuk melihat respon tubuh. Di awal, Anda mungkin saja merasa tubuh baik-baik saja, tetapi tidak tahu kedepannya. Saat mengkonsumsi jus, tidak ada proses mengunyah makanan yang bisa menandai rasa kenyang. Itulah mengapa, jus tidak dapat dijadikan alternatif healthy diet bagi banyak orang.

  2. Minim Protein – Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus ini Lebih Baik Diimbangi Dengan Asupan Gizi Lebih

    5 Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus

    Buah dan sayur-sayuran memang tinggi vitamin dan mineral, namun tidak dengan protein. Kandungan protein di dalam jus terbilang sangat sedikit, tidak sesuai standar kebutuhan manusia normal. Mengkonsumsi jus untuk diet setiap hari akan mengakibatkan tubuh kekurangan protein dan merasa lemas sepanjang hari.

    Kondisi tersebut dikarenakan protein yang harusnya diproses untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan massa otot, tidak tercukupi. Dalam hal ini, proses regenerasi otot juga akan terhambat dan mengganggu sistem kekebalan tubuh. Kalau sudah begini, Anda akan rentan terkena berbagai macam penyakit, termasuk flu dan pilek.

    Untuk menyiasatinya, konsumsi makanan bergizi lengkap dan bernutrisi seimbang. Anda bisa mendapatkannya dalam makanan sehari-hari. Jadikan sayur dan buah-buahan pelengkap nilai gizi dalam konsumsi sehari-hari. Perhatikan kebutuhan protein agar tetap sehat dan bugar all day long.

  3. Tinggi Gula – Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus yang Tidak Dianjurkan

    Hati-hati, buah-buahan tak selamanya menyehatkan tubuh. Anda harus paham betul kandungan di dalam buah-buahan sebelum memutuskan detoks jus. Pasalnya fruktosa sebagai salah satu komposisi buah tidak begitu aman bagi tubuh. Walaupun fruktosa merupakan gula alami, mengkonsumsinya secara berlebihan tetap tidak dianjurkan.

    Tingginya kadar gula di dalam darah dapat memicu penyakit diabetes serta infeksi pada perlukaan. Di samping itu, Anda akan lebih mudah merasakan capek serta penglihatan yang mulai kabur. Bila tidak segera dihentikan, dampak yang dirasakan akan benar-benar merugikan diri sendiri.

    Kenapa makan buah sehat, tetapi jus tidak? Ketika makan buah utuh, serat yang terdapat di dalam buah diserap oleh tubuh. Serat inilah yang akan memperlambat absorb gula. Sementara pada jus, serat pada buah sudah benar-benar hilang atau diproses. Sehingga tidak ada yang menghambat proses penyerapan gula di dalam darah.

  4. Tidak Aman Untuk Jangka Panjang – Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus ini Dianjurkan Bagi yang Bertubuh Normal

    5 Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus

    Seperti yang sudah dipaparkan sebelumnya, detoks jus bukan gaya hidup jangka panjang. Anda mungkin bisa melakukannya maksimal 3 kali dalam sebulan. Di awal detoks, Anda mungkin akan merasakan berat badan turun secara drastis. Hal ini dikarenakan kadar air di dalam tubuh menyusut secara perlahan. Tak hanya itu, tubuh juga kekurangan karbohidrat yang biasa dikonsumsi.

    Usai detoks berakhir, biasanya berat badan kembali ke bentuk semula sebelum program dilakukan. Kondisi inilah yang memicu sebagian pakar kesehatan menganjurkan untuk menerapkan gaya hidup seimbang. Tentunya dengan mengurangi asupan gula dan makanan berlemak. Mengganti menu sarapan dengan makanan sehat juga disinyalir efektif menurunkan berat badan Anda.

    Dilansir dari berbagai sumber, detoks jus hanya diperbolehkan bagi mereka yang bertubuh normal. Artinya, Anda tahu kondisi tubuh apakah mampu melakukan detoks atau tidak. Bila mampu, maka detoks jus dapat dilakukan dalam jangka waktu tertentu. Jika sebaliknya, dianjurkan Anda mencari cara lain dalam proses detoks body.

     

  5. Gampang Lapar – Fakta Menurunkan Berat Badan Dengan Detoks Jus ini Wajib Disiasati Dengan Pengaturan Jumlah Kalori

    Tantangan terbesar saat diet adalah rasa lapar yang muncul tak kenal waktu. Inilah yang bakal Anda alami ketika menjalani detoks jus. Otak akan mengirimkan sinyal lapar yang membuat Anda gampang tergoda makanan-makanan tak sehat. Kalau tidak konsisten, bisa jadi program Anda akan gagal di tengah jalan.

    Secara alamiah, jus buah maupun sayur tidak mengandung serat dan kalori dalam bentuk padat. Kalori yang ada sudah diubah menjadi cairan yang siap diminum. Disinilah tubuh memberi respon keliru, sebab otak merespon kalori cair berbeda dengan kalori padat. Ujung-ujungnya, anda akan terus merasakan lapar sepanjang hari.

    Agar tak mengalami kondisi serupa, cobalah program diet dengan mengurangi konsumsi kalori. Cut 500 – 1000 kalori dari kebutuhan harian Anda. Jangan melakukan diet ekstrim yang benar-benar tidak mengkonsumsi kalori. Tubuh Anda tidak didesain untuk melakukan penurunan berat badan secara signifikan. Terkecuali Anda ingin mengorbankan kesehatan tubuh demi obsesi semata.

Baca juga:

Diatas sudah dijabarkan 5 fakta menurunkan berat badan dengan detoks jus. Ternyata tidak sesehat yang dibayangkan selama ini. Ada sisi mengerikan dibalik detoks jus yang selama ini keliru dipahami banyak orang. Supaya tak berlanjut, bekali diri Anda dengan informasi yang berguna dan akurat sebelum menjalani program diet apapun itu. Bila perlu, konsultasikan dengan ahli gizi untuk mengetahui batas aman kebutuhan nutrisi harian.

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

Simak 5 Olahraga Yang Baik Dilakukan Oleh Ibu Hamil

Simak 5 Olahraga Yang Baik Dilakukan Oleh Ibu Hamil

cara menghindari lingkungan kerja yang negatif

7 Cara Menghindari Lingkungan Kerja yang Negatif