Gerakan yoga di rumah – Yoga adalah salah satu kegiatan yang dapat memberikan berbagai macam manfaat. Bukan hanya dari segi kesehatan fisik, tapi juga dari segi kesehatan mental. Dengan melakukan yoga secara rutin, stress yang dirasakan bisa lebih berkurang. Sehingga tubuh akan terasa lebih rileks. Bahkan yoga juga bisa dijadikan sarana untuk menurunkan berat badan.
Yoga bukan hanya bisa dilakukan di kelas yoga saja. Bagi Anda yang tidak sempat datang ke kelas yoga, Anda juga bisa melakukan yoga sendiri di rumah. Ada beberapa gerakan yoga yang bisa dilakukan di rumah. Gerakan ini bahkan bisa dilakukan oleh pemula sekalipun. Berikut ini adalah beberapa gerakan yoga yang bisa Anda coba:
1. Gerakan Yoga di Rumah : Seated Yoga Pose
Seated yoga pose pada dasarnya adalah gerakan untuk melatih cara duduk yang benar. Gerakan dudul ini bisa Anda lakukan dengan cara duduk bersila dengan posisi tubuh yang tegap, dada membusung ke depan, kepala diangkat ke atas serta rileks.
Dengan melakukan pose ini, Anda bisa berlatih menguatkan otot dan juga membantu tubuh agar lebih rileks.
2. Gerakan Yoga di Rumah : Standing Yoga Pose
Standing yoga pose dilakukan dengan berdiri dan membuka kaki secukupnya. Angkat kaki menghadap ke atas hingga membentuk sudut 45 derajat dan tangan kanan meraih kaki kanan tersebut. Sedangkan kaki kiri mengarah lurus ke depan. Posisikan pandangan searah dengan tangan kiri.
Gerakan ini dapat membantu membentuk tubuh dan membantu meregangkan tubuh bagian depan. Seperti bahu, perut, dada, dan pinggul.
3. Gerakan Yoga di Rumah : Child Pose
Child pose dilakukan dengan mengambil posisi duduk bersimpuh, lalu condongkan badan ke depan sampai paha dan kepala menyentuh lantai. Julurkan tangan ke depan dan hitung beberapa detik. Tutup mata dan tarik napas dalam – dalam, lalu tahan selama dua menit.
Gerakan ini dapat membantu melatih alat pernapasan, peregangan pinggul, paha depan dan punggung.
4. Gerakan Yoga di Rumah : Back Pain Pose
Gerakan ini dimulai dengan memposisikan tubuh secara telentang. Kemudian tekuk kaki sambil mengangkat paha secara perlahan hingga sudut 45 derajat. Letakkan tangan di samping kiri dan kanan dalam posisi yang rileks.
Gerakan back pain pose dapat membantu melatih otot punggung dan menyembuhkan cedera pada otot punggung. Selain itu, pose ini juga membantu mencegah tubuh menjadi bungkuk.
5. Gerakan Yoga di Rumah : Upward and Downward Facing Dog
Gerakan yoga satu ini dilakukan dengan membuat tubuh berada dalam posisi telungkup. Kemudian angkat tubuh menjadi lebih tinggi dengan menggunakan kekuatan kaki dan tangan. Posisi kaki dan tangan dalam gerakan ini harus sejajar dan lurus. Kemudian punggung dihadapkan ke atas dengan posisi membentuk busur.
Anda bisa menahan posisi ini kurang lebih selama 5 – 10 hitungan hingga 1 menit. Lakukan sambil mengatur pernapasan dengan baik. Gerakan ini dapat membantu melatih kekuatan berbagai otot. Termasuk kekuatan tangan, bahu, lengan, tulang belakang, dan perut.
6. Gerakan Yoga di Rumah : Mountain Pose
Mountain pose merupakan gerakan dasar untuk pose berdiri. Anda hanya perlu berdiri dengan posisi kedua kaki dirapatkan. Kemudian tekan ke bawah semua jari – jari Anda dan biarkan jari – jari Anda terbuka. Libatkan paha untuk mengangkat tempurung lutut dan paha bagian dalam. Tarik perut dan busungkan dada. Lalu tekan bagian atas bahu ke bawah.
Tarik nafas panjang, perlahan, dan dalam sambil menahan posisi ini kurang lebih selama 3 – 5 tarikan napas. Anda bisa melakukan gerakan ini sambil mengankat tangan sejar dengan telinga. Gerakan ini membantu melatih postur tubuh Anda agar tetap baik.
7. Gerakan Yoga di Rumah : Tree Pose
Gerakan tree pose dimulai dengan merapatkan kedua kaki, kemudian angkat kaki kanan dan letakkan di paha kiri bagian dalam. Rapatkan tangan di depan dada. Dan tahan posisi ini selama 8 – 10 kali napas. Lalu ganti dengan sisi lainnya. Gerakan tree pose membantu melatih focus dan keseimbangan Anda.
8. Gerakan Yoga di Rumah : Warrior I Pose
Gerakan warrior I dimulai dengan menghadap ke samping kanan, lalu langkahkan kaki kiri ke depan dengan posisi menekuk. Sementara itu, biarkan kaki kanan meregang lurus ke belakang. Angkat kedua tangan ke atas sejajar dengan bahu. Tahan posisi ini selama 3 – 5 tarikan napas.
Gerakan warrior I ini membantu membangun kekuatan dan stamina dalam latihan yoga. Selain itu, gerakan ini juga membantu meregangkan pinggul dan paha serta membangun kekuatan di seluruh bagian inti dan bagian bawah.
9. Gerakan Yoga di Rumah : Warrior II Pose
Gerakan warrior II dimulai dengan berdiri menghadap ke depan, kemudian lebarkan kaki Anda. Biarkan kaki kanan Anda tetap lurus dan kaki kiri membentuk sudut 90 derajat. Kemudian rentangkan tangan sejajar dengan bahu. Tahan gerakan ini selama 3 – 5 tarikan napas. Lalu ganti dengan sisi selanjutnya.
Gerakan ini membantu memperkuat dan meregangkan kaki, meregangkan selangkangan, dada, paru – paru, dan bahu. Selain itu, gerakan ini juga membantu merangsang organ perut, meningkatkan stamina, dan meredakan sakit punggung.
Baca juga :
- 5 Hal Penting Hikmah Salat Tarawih Bulan Ramadhan
- 5 Pose Yoga Yang Berbahaya Dilakukan Bagi Pemula
- Cara Mudah Top Up Diamond ML dengan Harga Murah
- Wow! 5 Fakta Orgasme Bisa Bikin Wanita Lebih Awet Muda
Itulah beberapa gerakan yoga yang bisa Anda lakukan di rumah. Dengan rutin melakukan gerakan – gerakan yoga ini, akan lebih mudah bagi Anda untuk menjaga kesehatan tubuh dan jiwa.