in

7 Tips Dekorasi Akad Nikah ini Bikin Pernikahan Jadi Spesial

tips dekorasi akad nikah

Tips dekorasi akad nikah – melangsungkan pernikahan adalah sunah yang dianjurkan dalam agama Islam. Sedang awal dari proses nikah sendiri adalah prosesi akad, atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan serah terima.

Karena menjadi sesuatu yang penting, akad nikah pun dianggap sebagai momen yang sakral. Sehingga prosesnya tidak boleh sembarang.

Beberapa orang juga kerap mengabadikan momen akad nikah ini. Alasannya sederhana. Mereka beranggapan bahwa momen ini adalah momen yang berarti: khususnya untuk hubungan pernikahan antara dirinya dengan pasangan.

Selain diabadikan lewat video, beberapa orang juga kerap mendekorasi tempat akad nikah.

Alasannya simpel: mereka beranggapan bahwa akad nikah adalah sesuatu yang penting, maka harus didokumentasikan. Nah, biar tampilan pada video terlihat menarik, orang-orang pun memutuskan untuk mendekorasi tempat akad nikah mereka.

Nah, ngomongin soal dekorasi, kami punya beberapa tips yang bisa kalian gunakan untuk dekorasi akad nikah kalian.

Tenang. Tips ini tidak akan mengeruk anggaran belanja kalian terlalu banyak. So, buat kalian yang penasaran, yuk, langsung saja simak dekorasi akad pernikahan berikut ini.

tips dekorasi akad nikah

1. Bermain dengan konsep backdrop – Tips dekorasi akad nikah

Biar tampilan tempat akad lebih bagus dan indah, beberapa orang memilih untuk memberikan backdrop dengan hiasan bunga, kain, atau balon inisial. Selain bahan-bahan tadi, kalian juga bisa gunakan bahan lain. Pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan budget.

Oh ya, backdrop sendiri bakal jadi latar dari video akad nikah kalian. Makanya, penting untuk memperhatikan dekorasi.

Biasanya beberapa penyedia jasa make up pernikahan menyediakan paket komplit. Salah satunya paket untuk dekorasi tempat akad. Mereka juga menyediakan backdrop yang sudah didekorasi. Sehingga tinggal dipasang saja.

2. Gunakan sentuhan adat – Tips dekorasi akad nikah

Selain menggunakan kain, bunga dan balon inisial, kalian juga bisa menggunakan sentuhan adat budaya setempat.

Maksudnya gini. Kalau kalian orang Jawa, kalian bisa gunakan kain batik atau sejenisnya untuk dekorasi tempat akad kalian. Atau menggunakan gebyong yang dihiasi dengan bunga. Atau apalah yang berbau adat dan budaya.

Selain menegaskan kalian adalah orang yang punya suka dan memegang adat budaya suku kalian, cara ini juga menjadikan kalian sebagai orang yang peduli dengan kelestarian budaya.

Iya, sih, kadang penggunaan ornamen adat ini akan memakan biaya yang lebih banyak dari biasanya.

Tapi untuk ukuran acara yang dilangsungkan sekali seumur hidup (kecuali kalau kalian berniat gonta ganti pasangan), cara ini mungkin bakal menguras dompet kalian.

3. Menggunakan tema tertentu – Tips dekorasi Akad Nikah

Sebenarnya ini jadi satu hal yang penting buat kalian terapkan: tema. Sebab menurut kami, tanpa tema kalian tidak bisa mendekorasi suatu hal dengan benar. Maksud kami, kalian akan kehilangan arah jika tidak menetapkan tema di awal.

Inilah yang kemudian jadi alasan kalian harus menetapkan tema di awal. Sebab dengan cara ini, kalian akan mendapatkan arah untuk melakukan dekorasi.

Iya sih, beberapa orang mungkin bisa mendekorasi dengan sembarang. Asal pasang ini itu, semua beres. Tapi, bukannya lebih bagus kalau kita punya tema untuk dekorasi. Minimal dengan tema dekorasi kita jadi terarah dan tidak serampangan.

4. Perhatikan ukuran ruangan – Tips dekorasi akad nikah

Selain memperhatikan ornamen dan sebagainya, kalian juga harus memperhatikan ukuran ruangan. Ingat, tidak semua dekorasi bisa digunakan untuk semua jenis dan ukuran ruangan.

Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan ruangan. Jangan sembarang memilih dekorasi.

Jika ruangan kalian kecil, cobalah untuk gunakan dekorasi yang minimalis. Cara ini dirasa cukup baik untuk memberi kenyamanan pada siapa pun yang berada di ruangan tersebut.

Tapi jika ruangan kalian besar, penggunaan dekorasi yang minimalis dirasa kurang tepat. Sebab akan ada space yang kosong dan perlu dimanfaatkan.

5. Jangan lupa komunikasi di awal dengan pasangan – Tips dekorasi akad nikah

Pastikan untuk mendiskusikan soal dekorasi dengan pasangan. Jangan asal menentukan, jangan asal menetapkan. Sebab yang menikah kalian berdua, bukan sendiri.

Iya, mungkin masalah dekorasi ini jadi masalah ringan. Tapi jangan lupa, masalah ringan bisa jadi pemantik untuk masalah besar.

Jadi, sebelum kalian berdebat lebih jauh, lebih baik kalian diskusikan dengan pasangan. Tanyakan kesetuannya soal dekorasi. Pastikan mereka benar-benar setuju.

6. Perhatikan budget – Tips dekorasi akad nikah

Hal yang juga penting dalam dekorasi adalah budget. Kalian tidak mungkin bisa melakukan dekorasi yang mewah tanpa ketersediaan dana yang banyak. Oleh karena itu, dana menjadi hal yang penting.

Pastikan dekorasi kalian sesuai dengan ketersediaan dana. Jangan paksakan melakukan dekorasi besar jika ketersediaan dana kalian terbatas.

Dekorasi akad nikah yang minimalis bukanlah suatu masalah. Sebab dekorasi yang minimalis pun masih enak untuk dipandang. Asal pendekorasiannya baik, presisi dan penempatannya tepat, semuanya akan terlihat indah.

7. Jangan memaksakan dekorasi – Tips dekorasi akad nikah

Hal yang juga harus kalian sadari bersama adalah: dekorasi akad nikah bukanlah sesuatu yang wajib. Sebab yang wajib adalah akad nikahnya, bukan dekorasinya.

Maksud kami, kalau sekiranya kalian tidak bisa melakukan dekorasi akad nikah, tidak usah dipaksakan.

Pastikan saja akad nikah kalian berjalan dengan baik. Karena sekali lagi, yang paling penting di sini bukanlah seberapa bagus dan cantik dekorasi yang kalian punya, tapi seberapa lancar akad nikah yang kalian lakukan.

Baca juga :

Itulah beberapa tips dekorasi akad nikah yang bisa kalian pertimbangkan. Mempertimbangkan soal dekorasi ini jadi sesuatu yang penting. Terlebih buat kalian yang ingin menerapkannya saat menikah nanti.

Written by Riyadi Siswoyo

Tinggalkan Balasan

Olahan bubur kacang hijau durian

7 Olahan Bubur Kacang Hijau ini Bikin Lidah Bergoyang!

tips membuat nail art

Auto Cantik dengan 7 Tips Membuat Nail Art Berikut ini!