in

Memiliki Banyak Keunikan, Inilah 11 Nama Sungai di Pulau Jawa

Sungai Progo - Sungai di Pulau Jawa tepatnya daerah Yogyakarta

Nama sungai di Pulau Jawa kerap kali didominasi oleh sungai yang terpanjang dan terbesar. Namun, banyak sungai lain yang memiliki view bagus dan patut untuk dikunjungi. Apa saja nama sungai tersebut? Inilah beberapa listnya.

Sungai Cibeureum masuk ke dalam daftar nama sungai di Pulau Jawa, tepatnya di Jawa Tengah, Kabupaten Cilacap. Muaranya mengarah ke kawasan Segara Anak, tepatnya lebih luas lagi ke Samudera Hindia.

Sungai Pesanggrahan - Nama sungai di Pulau Jawa tepatnya Kabupaten Bogor

1. Sungai Pesanggrahan – Nama sungai di Pulau Jawa tepatnya Kabupaten Bogor

Penduduk yang tinggal di kawasan Jakarta atau sekitarnya mungkin sudah tidak asing lagi dengan Sungai Pesanggrahan. Panjangnya mencapai 66,7 km dan termasuk ke dalam nama sungai yang berlokasi pada Pulau Jawa yang paling populer.

Sungai ini mengalir, melewati kabupaten Bogor, ke Depok dan kawasan sekitar Tangerang.  Beberapa kecamatan juga dilewatinya, seperti Bojong Gede dan Sawangan. 

2. Sungai Citarum – Nama sungai di Pulau Jawa tepatnya Bandung Selatan

Nama sungai di Pulau Jawa yang terletak di Bandung, Jawa Barat ini menyimpan nilai-nilai sejarah dan sosial yang tinggi. Sayangnya, sejak tahun 2007, Sungai Citarum menjadi salah satu kawasan perairan dengan tingkat pencemaran air tertinggi di dunia.

Hulu sungai ini terletak di Gunung Wayang, selatan Bandung. Sungai ini mengalir ke muara daerah utara, ke perairan Pulau Jawa. Panjangnya mencapai 300 km dan sampai sekarang masih menjadi perbincangan masyarakat.

Sungai Brantas - Nama sungai di Pulau Jawa tepatnya Jawa Timur

3. Sungai Brantas – Nama sungai di Pulau Jawa tepatnya Jawa Timur

Sungai Brantas memiliki kawasan yang lebih luas lagi dari Citarum, yakni sebesar 320 km. Mata air ini ternyata berasal dari desa Sumber Brantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur, tepatnya dari Gunung Arjuno.

Sungai yang juga menjadi destinasi atau tempat untuk memancing ini memiliki dua cabang. Kali Mas akan mengarah ke Surabaya, sementara Kali Porong akan mengalir terus sampai Sidoarjo. Dengan model aliran sungai yang seperti itu, maka tidak heran jika Brantas menjadi salah satu nama sungai pada Pulau Jawa yang terpanjang.

Bengawan Solo - Nama sungai di Pulau Jawa yang terkenal dengan lagunya

4. Bengawan Solo – Nama sungai di Pulau Jawa yang terkenal dengan lagunya

Sesuai namanya, sungai ini mengalir di sepanjang kawasan Solo, Jawa Tengah. Kawasan perairan ini ternyata memiliki dua sumber hulu, yang satu dari Pegunungan Sewu, kemudian ke Wonogiri dan Ponorogo.

Muara dari Bengawan Solo ini terletak di Gresik, Jawa Timur. Perairan ini dikatakan panjang karena ukurannya yang memang mencapai 548,53 km. Saking populer dan melegenda, Bengawan Solo sampai memiliki lagunya sendiri. 

5. Sungai Cibeureum – Nama sungai di Pulau Jawa yang muaranya ke Segara Anak

Cibeureum masuk ke dalam daftar nama sungai di Pulau Jawa, tepatnya di Jawa Tengah, Kabupaten Cilacap. Muaranya mengarah ke kawasan Segara Anak, tepatnya lebih luas lagi ke Samudera Hindia.

Panjangnya mencapai 40 km dan mengaliri sejumlah kecamatan yang berada dekat daerah tersebut. Sejak lima tahun terakhir, Cibeureum mengharapkan tindakan dari pemerintah terkait kasus sampah yang terus menumpuk. Sungai ini juga tidak jarang meluap dan mengakibatkan banjir. 

6. Sungai Sengkarang – Nama sungai di Pulau Jawa bagian tengah

Masih berada di wilayah Jawa Tengah, Sengkarang terletak di Kabupaten Pekalongan dan muaranya berakhir di laut Jawa.

Beberapa pemancing ikan menjadikan Sengkarang sebagai objek pariwisata air yang tepat. Beberapa warga biasanya melakukan gotong royong untuk memperbaiki daerah sekitar sungai yang tidak lagi berfungsi dengan baik. 

7. Sungai Gede – Nama sungai pada Pulau Jawa yang cocok untuk wisata

Kaligede memiliki sejumlah nilai sejarah yang masih menghantui. Dikatakan bahwa dahulu ada sosok yang tua renta datang ke kawasan ini, memukul anyaman bambu, sehingga dibentuknya Sungai Gede tidak dapat terwujud.

Namun, cerita tersebut tidak banyak diketahui oleh penduduk luar wilayah. Sungai besar tersebut kini telah dibendung oleh Waduk Wadaslintang dan menjadi objek destinasi.

8. Sungai Bogowonto – Nama sungai pada Pulau Jawa dengan nilai historis tinggi

Kawasan perairan ini bermuara ke Samudera Hindia dan identik dengan nilai sejarah akan masa pemerintahan Pangeran Diponegoro.

Letak tepatnya di Purworejo, Jawa Tengah dan memiliki panjang sebesar 57 km. Beberapa waktu lalu, sungai ini juga sempat menimbulkan banjir di kawasan sekitar Jawa Tengah. 

Sungai Konto - Nama sungai di Pulau Jawa yang masih anak Sungai Brantas

9. Sungai Konto – Nama sungai di Pulau Jawa yang masih anak Sungai Brantas

Aliran sungai ini memang dapat dikatakan panjang. Sungai ini memiliki hulu di Pegunungan Argowayang dan Anjasmoro. Muaranya masih berasal dari Sungai Brantas yang dapat dikatakan terpanjang pada wilayah tersebut. 

10. Sungai Grindulu – Sungai yang berlokasi pada Pulau Jawa di daerah Pacitan

Kabupaten Pacitan pasti dilalui oleh sungai yang satu ini. Panjangnya 70 km dan berhulu dari Gunung Gembes yang memiliki tinggi 1.200 mdpl di Pulau Jawa. Sungai ini kerap kali masih mengalami abrasi atau meluap. 

Sungai Progo - Sungai di Pulau Jawa tepatnya daerah Yogyakarta

11. Sungai Progo – Sungai di Pulau Jawa tepatnya daerah Yogyakarta

Penduduk di Kota Pendidikan pasti sudah tidak asing lagi dengan adanya Sungai Progo. Perairan ini sangatlah diandalkan sebagai batas alami dari Kabupaten Kulon Progo dan Bantul. Panjangnya mencapai 140 km, bersumber dari Gunung Sindoro. Wilayahnya kerap kali menjadi incaran para wisatawan yang ingin menjelajah alamnya Yogyakarta.

Baca juga:

Itulah beberapa nama sungai di Pulau Jawa yang cukup terkenal dan menjadi destinasi wisata penduduk dalam negeri. Kawasan perairan di Indonesia harus selalu dilestarikan, dijaga kebersihan dan keasriannya. The beauty of the environment is not only enjoyed by the tourist, but it’s for us too.

Written by monroe

Mengobati Kista Ovarium - Manfaat daun nangka Belanda untuk para wanita

Wajib Dicatet, Ini 9 Manfaat Daun Nangka Belanda Bagi Tubuh

Memanfaatkan Poster Alphabet - Cara mengajar membaca anak kelas 1 yang memiliki gaya belajar audio visual

9 Cara Mengajar Membaca Anak Kelas 1 Berdasarkan Gaya Belajar