in

Bisa Dicoba, Inilah 9 Contoh Olahan Makanan dari Kacang Kacangan

Puding Kacang Hijau - Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang mengandung banyak serat

Kacang merupakan salah satu bahan makanan paling populer dan ada banyak contoh olahan makanan dari kacang kacangan. Kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang hijau dan lainnya mengandung banyak nutrisi yang diperlukan oleh tubuh, dan biasanya kacang-kacangan menjadi pilihan menu untuk program diet.

Kacang tanah mempunyai kandungan vitamin B kompleks, seperti thiamin, niacin, asam pantotenat, riboflavin, asam folat, piridoksin, vitamin B6, B9, vitamin A, dan vitamin E . Vitamin E pada kacang tanah sebagai vitamin terlarut lemak dengan dampak anti-oksidan yang berguna untuk menahan kerusakan sel karena paparan radikal bebas dab mengandung asam folat. Dengan alami, vitamin E banyak mengandung di kacang-kacangan, beberapa bijian, dan minyak sayur. Maka, tidak salah bila kamu sukai konsumsi kacang tanah.

Nah, berikut adalah inspirasi contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang dapat Anda coba dirumah.

Puding kacang hijau sangat cocok untuk menemani waktu senggang atau dihidangkan sebagai menu diet utama. Karena kandungan nutrisi didalam contoh olahan makanan dari kacang kacangan ini sudah sangat cukup untuk memenuhi nutrisi harian, ditambah lagi olahan ini minim lemak.

Puding Kacang Hijau - Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang mengandung banyak serat

1. Puding Kacang Hijau – Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang mengandung banyak serat

Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang pertama adalah puding kacang hijau, yang dapat menjadi pilihan utama untuk mengolah kacang hijau.

Karena cara membuat kue kacang ini cukup mudah, hanya dengan mencampurkan kacang hijau yang terlebih dahulu direbus ke dalam 200 ml air hingga empuk, kemudian dihaluskan dan dimasukkan bersama dengan rebusan agar-agar.

Puding kacang hijau sangat cocok untuk menemani waktu senggang atau dihidangkan sebagai menu diet utama. Karena kandungan nutrisi didalamnya sudah sangat cukup untuk memenuhi nutrisi harian, ditambah lagi olahan ini minim lemak.

2. Gandasturi, Kacang Hijau Goreng yang Manis – Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang cukup mudah dibuat

Olahan kacang hijau ini bisa menjadi alternatif apabila bosan dengan olahan kacang hijau yang umumnya hanya dijadikan bubur atau kolak. Kali ini akan menyajikan kue kacang hijau dengan cara berbeda, yaitu digoreng.

Cara membuat olahan Gandasturi cukup mudah. Pertama rendam kacang hijau dengan 200 ml air matang semalaman agar empuk, lalu rebus dan giling kasar.

Setelah itu campurkan adonan dengan 250 ml santan, aduk hingga mengental. Terakhir celupkan adonan kacang hijau tadi ke tepung goreng yang biasa digunakan untuk membuat pisang goreng. Gandasturi sudah siap menjadi camilan keluarga Anda.

3. Pancake Kacang Hijau yang Menggoda – Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang cocok untuk sarapan

Olahan kacang hijau kali ini sedikit berbeda karena akan memiliki rasa yang mengarah ke asin. Hal ini karena bahan-bahan yang digunakan adalah mirip dengan bahan dari bakwan, pun cara pembuatannya juga, what an unexpected move!.

Meskipun kental dengan nuansa asin, namun olahan ini akan tetap mempertahankan citarasa kacang hijau yang khas. Cocok untuk Anda yang suka bereksperimen.

Es Lilin Kacang Hijau - Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang banyak disukai anak-anak

4. Es Lilin Kacang Hijau – Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang banyak disukai anak-anak

Contoh menu makanan dari kacang kacangan selanjutnya adalah es lilin kacang hijau. Resep ini dapat menjadi pilihan apabila Anda menginginkan es yang sehat dan mudah dibuat.

Pertama, rebus kacang hijau hingga empuk, tambahkan gula pasir atau gula merah, daun pandan, susu kental manis serta tepung maizena dan aduk hingga menjadi kental. Selanjutnya tunggu dingin dan masukkan kedalam plastik es lilin. Diamkan dalam freezer dan es lilin kacang hijau sudah siap untuk dinikmati, sangat cocok disantap di hari yang panas.

5. Kue Bolu Kukus Kacang Hijau – Contoh olahan makanan dari kacang kacangan yang cocok untuk hidangan keluarga

Masih tentang olahan kacang hijau, kali ini kacang hijau akan diolah menjadi bolu kukus yang nikmat. Cara membuatnya adalah dengan menghaluskan 250 gram kacang hijau, lalu diaduk bersama putih dan kuning telur, margarin dan gula pasir ataupun gula merah hingga mengembang. Tambahkan lebih gula pasir bagi yang menyukai rasa manis

Selanjutnya campurkan tepung terigu, 250 ml susu cair dan vanili bubuk serta baking soda agar adonan kue mengembang. Aduk dengan campuran susu cair dengan sendok kayu hingga rata. Kukus adonan tadi selama sekitar 30 menit, kue bolu sudah siap untuk dipotong dan dihidangkan untuk keluarga.

6. Kacang Bawang – Contoh olahan makanan berbahan kacang tanah yang cocok untuk camilan

Contoh olahan makanan menggunakan kacang kacangan selanjutnya menggunakan bahan dasar kacang tanah.

Olahan kacang tanah ini adalah yang paling populer karena hampir dimanapun dapat ditemui. Siapkan bahan 100 gram kacang tanah. Cara membuat makanan dari olahan kacang tanah ini juga sangat sederhana, tinggal kacang tanah digoreng dengan minyak goreng bersama bawang putih.

Namun untuk menambah citarasa pada olahan kacang tanah ini, sebelum digoreng rendam dulu kacang tanah beserta bumbu 2 siung bawang putih di dalam santan, lalu didihkan rendaman kacang tanah ini. Hal ini akan membuat rasa kacang tanah semakin gurih dengan rasa bumbu bawang putih dan tidak bisa berhenti untuk dikunyah karena nikmatnya olahan makanan dari kacang tanah ini.

Peyek Kacang - Contoh olahan makanan dengan bahan dasar kacang kacangan yang bisa menjadi teman makan enak

7. Peyek Kacang – Contoh olahan makanan dengan bahan dasar kacang tanah yang bisa menjadi teman makan enak

Olahan kacang tanah ini merupakan olahan tradisional yang sudah ada sejak lama, meskipun demikian hingga sekarang peyek kacang tanah atau peyek teri kacang masih tetap menjadi primadona, apalagi jika olahan kacang tanah dipadukan dengan pecel, semakin menambah selera makan. Olahan kacang tanah ini bisa ditambahkan menjadi peyek teri kacang bagi yang menyukai ikan teri.

Cara membuat peyek isi kacang tanah adalah cuci bersih bawang putih, bawang merah, daun jeruk. Siapkan 100 gram kacang tanah dan minyak goreng. Lalu haluskan bumbu-bumbu seperti 2 siung bawang putih, bawang merah, daun jeruk, lalu campurkan bumbu bawang putih, kaldu bubuk dan lainnya tersebut dengan tepung beras, adonan tadi di tambahkan putih dan kuning telur  lalu diaduk hingga rata.

Tambahkan kacang tanah pada adonan dari bahan kuning telur dan tepung beras tersebut lalu goreng menggunakan minyak goreng dengan api kecil. Peyek dari olahan kacang tanah sudah siap disajikan.

8. Kacang Disco – Menu olahan kudapan dengan bahan dasar kacang yang rasanya sedap

Selain kacang bawang, camilan yang selalu ada dimanapun adalah kacang disko olahan kacang tanah yang sangat sedap dengan bahan kacang tanah. Untuk membuatnya, diawali dengan mencuci bersih bawang putih, bawang merah, daun jeruk. Dan siapkan minyak goreng, tepung terigu, 250 gram kacang tanah, tepung tapioka dan campurkan dulu putih telur bersama garam, gula pasir, daun jeruk dan bawang putih halus.

Setelah itu masukkan tepung terigu, tepung tapioka dan kacang tanah. Aduk adonan dengan sendok kayu, bentuk adonan mengelilingi kacang tanah, dan goreng dengan minyak goreng adonan tepung dan kacang tanah tersebut dengan api kecil sambil sesekali diaduk agar merata. Tiriskan minyak goreng dan masukkan makanan olahan kacang tanah ini kedalam toples. Enjoy your free time with Kacang disco.

Kacang Telur - Resep olahan makanan dari kacang yang punya tekstur renyah

9. Kacang Telur – Resep olahan makanan dari kacang yang punya tekstur renyah

Kacang telur adalah versi lain dari kacang disko, namun dengan tekstur yang lebih renyah. Cemilan olahan kacang tanah ini banyak digemari karena teksturnya yang ramah dengan gigi, sehingga satu toples makanan olahan kacang tanah ini pun bisa habis sendirian.

Cara membuat contoh olahan camilan dari kacang kacangan ini diawali dengan cuci bersih bawang putih, bawang merah, daun jeruk dan cabai merah. Siapkan bahan kacang tanah. Setelah itu campurkan telur, tepung terigu, tepung tapioka, gula pasir, garam, cabai merah dan bawang putih. Setelah itu dimasukkan kacang tanah sangrai dan kemudian digoreng menggunakan minyak goreng dengan api kecil. Kacang rasa telur sudah siap dinikmati.

Baca juga:

Kumpulan contoh olahan makanan dengan bahan dasar kacang-kacangan yang dibahas di atas tidak memerlukan proses yang ribet untuk membuatnya. Anda bisa mencoba setiap olahan kue kacang untuk keluarga di rumah agar menciptakan suasana yang lebih hangat.

.

Written by monroe

Memiliki Empat Pasang Insang - Ciri ciri ikan sidat dari segi alat pernapasa

Yuk Pelajari 11 Ciri Ciri Ikan Sidat yang Menarik untuk Diketahui

Menggunakan Tone Up Cream  - Cara memutihkan wajah dalam 1 jam secara instan

13 Cara Memutihkan Wajah dalam 1 Jam yang Cukup Praktis