in

Keunikan 13 Contoh Hewan Gastropoda: Ada yang Bisa Dimakan Lho!

Keong Kelinci - Contohnya hewan gastropoda yang imut

Contoh hewan gastropoda sangatlah banyak, baik yang hidup di darat ataupun di laut. Umumnya contoh hewan gastropoda adalah hewan bertulang lunak dan memiliki cangkang untuk melindungi tubuhnya. Berikut daftar contoh hewan gastropoda yang perlu Anda ketahui.

Keong lava memiliki cangkang yang panjang. Keong ini dapat tumbuh menjadi besar sekitar 9 cm. Makanan keong lava dapat beruba ganggang, sisa makanan ikan dan tumbuhan. Sehingga keong ini dapat membersihkan akuarium.

Kreco - Contoh hewan gastropoda yang hidup di sawah

1. Kreco – Contoh hewan gastropoda yang hidup di sawah

Kreco memiliki banyak nama yang tersebar di berbagai daerah. Ada yang menyebutnya keong sawah ataupun tutut.

Kreco habitatnya di tempat yang terdapat aliran air. Contoh tempat hidupnya adalah di aliran sungai, danau, parit, dan sawah. Kreco dapat dimasak dan dimakan. Banyak olahan kreco yang sedap dan nikmat. Would you like to eat it?

2. Bekicot – Contoh hewan gastropoda yang bisa dimakan

Contoh hewan gastropoda lainnya adalah bekicot. Hewan yang suka hidup di tempat yang lembab ini sering dijadikan bahan obat.

Bekicot juga dapat dijadikan bahan masakan. Banyak daerah yang memasak bekicot dengan berbagai bumbu rempah yang nikmat.

Walaupun bekicot dapat dimakan, namun ada juga yang tidak bisa memakannya. Biasanya karena tubuhnya tidak menerima atau alergi.

3. Keong Mas – Contoh hewan gastropoda yang tidak bisa dimakan

Sama halnya dengan kreco, keong mas juga hidup di aliran sungai, danau, sawah, dan parit. Keong mas memiliki racun, sehingga lumayan berbahaya jika memakannya.

Banyak yang membuat keong mas menjadi makanan untuk hewan ternak. Sehingga keong mas sering kali diperjualbelikan di pasar makanan hewan.

4. Siput Lintah – Contoh hewan gastropoda yang memakan tumbuhan

Siput lintah atau siput telanjang sering ditemui pada saat musim hujan. Siput ini sering kali dikira lintah oleh masyarakat awam, padahal sangat berbeda.

Perbedaannya dapat dilihat dari kepalanya. Siput lintah memiliki kepala yang terdapat antenna layaknya siput biasa, sedangkan lintah tidak punya. Siput lintah juga memakan tumbuhan, berbeda dengan lintah yang menyukai darah.

Hewan ini termasuk hama di daerah pertanian dan perkebunan. Jika dibiarkan berkembang biak, maka siput lintah akan merusak berbagai tanaman masyarakat.

Siput Ramshorn - Contoh hewan gastropoda yang memiliki cangkng menyerupai tanduk domba

5. Siput Ramshorn – Contoh hewan gastropoda yang memiliki cangkng menyerupai tanduk domba

Siput ramshorn memiliki bentuk cangkang yang seperti tanduk domba. Siput ini sangat cantik karena bentuk cangkangnya.

Siput ramshorn biasa dipelihara di akuarium. Uniknya hewan ini dapat bereproduksi tanpa pasangan.

Jadi jika Anda ingin memelihara siput ini, pastikan membuangnya beberapa jika keberadaan sudah cukup banyak karena perkembang biakan yang tidak terkendali.

6. Siput Laut - Contoh hewan gastropoda yang mengandung protein tinggi

6. Siput Laut – Contoh hewan gastropoda yang mengandung protein tinggi

Siput laut atau abalone adalah salah satu makanan mahal yang bergizi. Siput ini memiliki banyak kandungan protein, mineral, vitamin dan lain-lain.

Siput laut dapat dijadikan makanan yang lezat dan nikmat. Bahkan beberapa orang memakannya mentah secara langsung dengan alasan proteinnya akan tetap terjaga.

Mengkonsumsi siput abalone dapat mencegah kanker dan menurunkan resiko penyakit jantung, lho.

7. Keong Misteri – Contoh hewan gastropoda yang cocok dipelihara

Keong misteri adalah hewan yang biasa dipelihara di akuarium. Mereka dapat membersihkan akuarium dari kotoran.

Warna cangkangnya berupa ungu, biru, emas, ataupun hitam. Keong ini suka bersembunyi di cangkangnya jika ada spesies lain yang agresif di akuarium.

8. Keong Gondang – Contoh hewan gastropoda yang mirip kreco

Keong gondang adalah jenis keong yang memiliki kesamaan dengan kreco. Namun, keong gondang jauh lebih besar daripada kreco.

Keong gondang juga hidup di daerah aliran. Keong ini juga sering dikonsumsi dan diperjualbelikan sebagai bahan masakan.

9. Keong Nerite – Fauna gastropoda yang cocok hidup di akuarium

Bagi Anda yang ingin mencoba memelihara keong di akuarium, cobalah untuk memelihara keong nerite. Keong ini memiliki cangkang yang cantik serta menawan.

Keong nerite juga hewan yang sangat damai di akuarium. Sehingga Anda tidak perlu khawatir terhadap keberadaannya.

Keong nerite berkembang biak dengan pasangan, sehingga Anda tidak perlu khawatir terhadap lonjakan jumlah keong nerite yang ada di akuarium.

10. Keong Lava – Contoh binatang gastropoda yang mempunyai cangkang panjang

Keong lava memiliki cangkang yang panjang. Keong ini dapat tumbuh menjadi besar sekitar 9 cm. Makanan keong lava dapat beruba ganggang, sisa makanan ikan dan tumbuhan. Sehingga keong ini dapat membersihkan akuarium.

Tetapi karena memakan tumbuhan juga, Anda harus mempertimbangan untuk memeliharanya. Karena takutnya keong ini akan merusak tanaman yang ada di akuarium.

Keong Kelinci - Contohnya hewan gastropoda yang imut

11. Keong Kelinci – Contohnya hewan gastropoda yang imut

Anda dapat menambahkan keong kelinci ke dalam akuarium, karena hewan ini tidak mengancam dan termasuk hewan yang damai.

Mereka suka berjalan-jalan mengelilingi akuarium karena keong kelinci adalah hewan yang aktif.

12. Keong Pembunuh – Contoh hewan gastropoda yang bisa memakan hewan keong lain

Keong pembunuh biasa memakan keong yang lain. Tetapi tenang saja, keong ini tidak akan memakan spesies lain di akuarium. Keong ini akan cocok untuk mengatur jumlah keong di akuarium agar tidak terlalu banyak.

13. Keong Japanese Trapdoor – Contohnya hewan gastropoda yang ukurannya minimalis

Contoh hewan gastropoda yang terakhir adalah keong Japanese Trapdoor. Keong ini berukuran sangat kecil. Jika Anda memeliharanya, Anda harus hati-hati karena keong ini bisa dengan mudah terperangkap ke dalam filter akuarium. Memiliki cangkang bundar dan dua antenna membuat keong ini cukup cantik untuk dipelihara.

Baca juga:

Itulah beberapa daftar contoh hewan gastropoda yang ada di sekitar kita. Beberapa contoh binatang gastropoda ada yang bisa dimakan, dipelihara, bahkan ada juga yang berperan sebagai hama yang mengganggu.

Written by monroe

Tulang Kapitatum - Tulang telapak tangan dan fungsinya yang bentuknya kokoh seperti kepala

Kupas Tuntas 11 Bagian Tulang Telapak Tangan dan Fungsinya

Melindungi Tulang Hasta - Fungsi tulang pengumpil sebagai proteksi

Ketahuilah 13 Fungsinya Tulang Pengumpil