in

Apakah yang Dimaksud Dengan Alat Musik Ritmis? Simak Contohnya

Gong - Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis gong?

Apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis? Alat musik ritmis adalah alat musik yang tidak memiliki nada, namun alat musik tersebut dapat menghasilkan irama jika dipukul ataupun dipetik.

Simak contoh alat musik berikut agar lebih memahami apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis itu. Mulai dari kendang yang tradisional hingga drum yang modern.

Informasi mengenai apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis itu selanjutnya adalah Triangle yang merupakan alat musik ritmis modern. Bentuk dari triangle adalah segitiga.

Kendang - Apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis kendang?

1. Kendang – Apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis kendang?

Mempelajari apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis itu dapat dimulai dari alat ritmis kendang.

Kendang adalah salah satu alat musik tradisional yang sangat terkenal di kalangan masyarakat. Kendang juga termasuk ke dalam alat musik ritmis yang sering kali dipakai dalam berbagai pertunjukan.

Kendang berbentuk tabung silinder yang umumnya terbuat dari kayu dan pada bagian tengah atau lubangnya ditutupi oleh membran yang terbuat dari kulit hewan. Untuk nada yang tinggi menggunakan kulit kambing sedangkan nada yang rendah menggunakan kulit kerbau.

Kendang menjadi alat musik ritmis yang wajib ada pada Gamelan Jawa. Kendang digunakan untuk mengatur tempo dalam memainkan Gamelan Jawa sehingga ada berbagai macam ukuran kendang baik besar maupun kecil.

Cara memainkan kendang adalah dengan dipukul dengan telapak tangan atau dengan tongkat kecil yang dilapisi kain.

2. Tifa – Apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis tifa?

Tifa adalah alat musik ritmis yang berasal dari Indonesia bagian timur yang umumnya dari daerah Maluku dan Papua. Sama halnya seperti kendang, tifa juga berbentuk silinder yang terbuat dari kayu yang ada di sekitar masyarakat Indonesia bagian timur.

Pada bagian tengahnya kosong dan diberi membrane. Berbeda dengan kendang, tifa tidak menggunakan kulit kerbau atau kambing tetapi menggunakan kulit rusa yang merupakan hasil buruan masyarakat.

Tifa umumnya digunakan sebagai irama pengiring untuk tari perang karena suaranya yang sangat keras. Namun tifa juga dapat digunakan untuk pengiring tarian penyambutan ataupun upacara adat setempat.

Tifa dari papua dan maluku tentu saja juga memiliki perbedaan. Keduanya memiliki ukiran yang berbeda, serta pada tifa papua memiliki tali pegangan sedangkan tifa maluku tidak dilengkapi tali pegangan.

3. Gandrang - Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis gandrang?

3. Gandrang – Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis gandrang?

Gandrang adalah alat musik ritmis yang termasuk ke dalam alat musik perkusi. Bentuknya mirip dengan kendang dan tifa yaitu berbentuk silinder.

Pada bagian atas untuk tabuhannya, gandrang menggunakan kulit kambing. Gandrang dimainkan dengan alat musik lain terutama alat musik tiup.

Gandrang berasal dari Sulawesi Selatan, terutama dari suku makassar. Alat musik gandrang sering disebut kendang makassar yang biasa dipakai untuk irama pengiring dalam acara adat tertentu di daerahnya. Cara memainkannya sama dengan kendang dan tifa yaitu dipukul pada bagian membrannya.

4. Marakas – Apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis marakas?

Bentuk dari marakas berbeda dengan alat musik ritmis pada umumnya. Marakas biasanya berbentuk bulat yang di dalamnya diberi ruang kosong dan diisi dengan biji-bijian.

Suara yang dihasilkan marakas berasal dari gesekan antara biji-bijian dengan dinding ruang kosong di dalam marakas. Untuk membuat bagian bulatnya menggunakan kayu, batok kelapa, ataupun kulit yang kering.

Marakas dapat dijumpai di Indonesia dan luar negeri. Seperti di wilayah Afrika dan negara-negara Amerika Latin yang dipakai sebagai irama pengiring ritual tertentu.

Are you interested in playing it? Anda dapat dengan mudah mendapatkan dan mempelajari marakas untuk lebih mengetahui apakah yang dimaksud dengan alat musik ritmis itu.

Gong - Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis gong?

5. Gong – Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis gong?

Alat ritmis tradisional lainnya adalah gong. Alat musik ini ukurannya beragam dan terbuat dari logam sehingga ketika dipukul akan berbunyi dengan sangat keras.

Gong biasa digunakan untuk irama pengiring dalam pertunjukan wayang atau Gamelan Jawa. Pada zaman dulu, gong juga dipakai sebagai sarana komunikasi untuk mengumpulkan masyarakat ke balai desa.

6. Triangle – Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis triangle?

Informasi mengenai apakah maksudnya dengan alat musik ritmis itu selanjutnya adalah Triangle yang merupakan alat musik ritmis modern. Bentuk dari triangle adalah segitiga.

Banyak macam bentuk segitiga yang digunakan pada jenis alat musik ritmis ini. Ada yang berbentuk segitiga sama kaki maupun sama sisi, ada juga yang memiliki sisi tersambung dan sisi yang terputus.

Triangle terbuat dari logam yang cara memainkannya adalah dengan dipukul dengan stik logam untuk menghasilkan bunyi. Triangle mulai masuk ke Indonesia setelah diperkenalkan oleh Belanda pada saat ke Batavia.

7. Drum – Apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis drum?

Sama halnya dengan triangle dan tamborin, drum juga merupakan alat musik ritmis yang modern. Bentuknya seperti kendang namun membrannya terbuat dari plastik sintetis.

Drum juga dilengkapi dengan alat musik lain yang bentuk dan bahannya berbeda-beda. Cara memainkan drum dengan dipukul menggunakan stik yang terbuat dari kayu.

Drum digunakan sebagai alat musik pada lagu-lagu pop, rock, atau jenis musik modern yang lain. Anda dapat mempelajari drum agar lebih mengetahui apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis itu.

Baca juga :

Itulah beberapa contoh alat musik yang termasuk ke dalam alat musik ritmis. Dengan membaca informasi ini, Anda akan memahami apa yang dimaksud dengan alat musik ritmis itu.

Written by monroe

Saus Pentol Bakar Rasa BBQ - Cara membuat saus pentol yang cocok untuk dicocol

9 Resep Rahasia Cara Membuat Saus Pentol Paling Nikmat

Gambang - Contoh alat musik Gambang Kromong berasal dari daerah DKI Jakarta yang berupa resonator

Contoh Alat Musik Gambang Kromong Berasal dari Daerah DKI Jakarta