Fakta menarik drama VIP – sudah menjadi rahasia umum jika drama Korea, atau juga disebut dengan K-Drama, memiliki banyak penggemar di seluruh dunia. Salah satunya Indonesia.
Selain memiliki jalan cerita yang menarik, akting dan pembawaan para aktor-aktris juga selalu totalitas.
Bukan cuma itu. Beberapa produser juga sengaja mengundang bintang yang cantik dan tampan untuk berperan dalam drama yang diproduksinya. Dengan alasan tersebut, tak ayal jika banyak penonton yang menggemari drama Korea.
Hingga 2020 ini jumlah drama Korea sudah tidak dihitung. Di Indonesia sendiri drama Korea sudah seperti tontonan, khususnya untuk kalangan remaja putri dan ibu-ibu muda.
Beberapa dari mereka bahkan sudah mengenyampingkan sinetron lokal, yang kalau dibandingkan dengan K-Drama, ya, bagai langit dan bumi.
Melihat kondisi tersebut, beberapa stasiun TV berpikir keras agar stasiun TV-nya tetap ditonton. Walhasil, beberapa stasiun TV Indonesia pun menayangkan drama Korea.
Yang terbaru adalah drama VIP yang tayang di stasiun TV yang dimiliki oleh ayah dari salah satu staf khusus presiden. Tahu dong siapa orangnya?
Ok lanjut. VIP sendiri merupakan drama yang cukup menarik. Tak ayal drama ini pun ditarik dan ditayangkan di stasiun TV Indonesia. Lantas, seberapa menariknya drama ini? Untuk tahu lebih jelasnya, yuk, simak bahasan lengkapnya berikut ini.
1. Relate dengan masalah sehari-hari – Fakta menarik drama VIP
Bagi beberpaa penulis naskah, membuat drama yang relate adalah suatu keharusan. Kenapa? Karena selain mudah diterima, konflik yang dibuat mirip dengan masalah sehari-hari akan memberi kedekatan pada para penonton.
Ini sama seperti upaya untuk membuat penonton masuk ke dalam drama itu sendiri.
Hal tersebut juga terjadi pada drama VIP. Konflik dan permasalahan yang dihadirkan tidak jauh berbeda dengan kondisi yang ada pada dunia nyata. Dengan kondisi tersebut, pentonton–terlebih yang pernah ada di posisi yang sama–akan ikut merasakan apa yang para aktor-aktris rasakan.
Itulah alasan kenapa drama ini cukup mudah disukai dan diterima oleh penonton.
2. Alur cerita yang membuat gemas – Fakta menarik drama VIP
Selain membuat konflik dan masalah yang relate dengan kehidupan sehari-hari, kadang seorang penulis naskah juga dituntut untuk membuat jalan cerita yang membuat gemas para penonton.
Wajar. Sebuah drama yang membuat gemas para penonton adalah drama yang berhasil. Kenapa dikatakan demikian? Karena drama yang membuat gemas adalah drama yang ceritanya telah benar-benar diserap oleh para penonton. Dan satu lagi. Sebuah drama yang tidak diterima, atau tidak diminati, tidak akan membuat gemas penonton.
Nah, kondisi tersebut terjadi pada drama VIP. Selain jalan cerita yang menarik, beberapa adegan dalam drama memang sengaja dimuat demikian agar para penonton kesal dan gemas melihat apa yang mereka tonton.
3. Melibatkan misteri – Fakta menarik drama VIP
Drama dan misteri adalah dua hal yang kerap saling bersinggungan. Kadang, di dalam drama, misteri digunakan untuk membuat drama tersebut menjadi lebih menarik.
Sederhananya begini. Saat sebuah drama menyajikan pengungkapan sebuah misteri, penonton akan dengan senang hati menyimak drama tersebut. Itu karena rasa penasaran penonton yang berhasil dibangun. Sehingga mereka bersedia untuk menyimak drama tersebut sampai selesai: sampai akhirnya misteri tersebut terungkap.
Hal tersebut juga dilakukan oleh sutradara dan penulis naskah VIP. Dalam drama ini terdapat banyak sekali misteri yang harus diungkap.
Bahkan, kami bisa berasumsi bahwa tiap orang memiliki misteri dan rahasianya sendiri-sendiri. Menariknya, misteri dan rahasia tersebut diungkap satu persatu.
Dan seperti yang sudah disampaikan di atas. Drama yang penuh misteri adalah drama yang selalu menarik untuk disimak. Dan itu alasan kenapa drama VIP ini cukup menarik untuk kalian simak.
4. Ratingnya konsisten – Fakta menarik drama VIP
Di negeri asalnya–Korea Selatan–drama VIP adalah satu dari sekian drama yang menarik perhatian masyarakat. Tak heran, drama ini berhasil mendapat rating yang tinggi.
Tidak hanya sekali atau dua kali, tapi sering. Bahkan cenderung rutin. Keberhasilan drama VIP dalam meraih rating terbilang konsisten.
Nah, dari sini saja sudah bisa digambarkan bahwa drama ini tidak hanya menarik, tapi juga layak untuk kalian simak. Banyak hal tak terduga yang membuat kalian berkata “oh, begitu ternyata” pada setiap adegan drama.
5. Bertabur bintang – Fakta menarik drama VIP
Seperti yang sudah kami sampaikan di atas: bahwa dalam sebuah drama, beberapa produser sengaja mengundang bintang-bintang terkenal untuk mengisi slot aktor dan aktris.
Hal yang sama juga terjadi pada drama VIP. Drama ini dimainkan oleh Jang Nara, Lee Sang-Yoon, Lee Chung-ah, Kwak Sun-young, Pyo Ye-Jin, Shin Jae-ha dan masih banyak lagi.
Hadirnya bintang-bintang tadi cukup rasanya cukup menarik perhatian para penonton.
6. Menjadi drama dengan episode panjang – Fakta menarik drama VIP
Beberapa drama Korea mungkin hanya punya 10-12 episode. Ada juga yang kurang, dan hanya beberapa saja yang punya episode lebih dari 12 episode. Dan hal itu menjadi sesuatu yang lumrah. Apalagi untuk ukuran drama Korea.
Seperti diketahui, drama Korea sendiri memiliki episode yang relatif sedikit. Beda dengan sinetron Indonesia yang bisa sampai ratusan atau ribuan episode.
Tapi, menurut pandangan kami, pendeknya episode tentu disesuaikan dengan konflik dan penyelesaiannya.
Maksud kami, saat sebuah konflik berhasil terselesainya, maka tidak ada alasan lagi untuk memperpanjang episode suatu drama. Kecuali kalau sutradaranya sengaja memutar-mutar cerita dan membuat konflik serampangan dan terkesan mengada-ada.
Nah, terkait dengan episode ini, ada yang menarik dari drama VIP. Kenapa? Karena drama VIP sendiri adalah satu dari sekian drama dengan episode terpanjang.
Ya, walaupun tidak sampai ratusan episode, tapi, untuk ukuran drama Korea, episode yang panjang ini cukup untuk memuaskan hasrat para penggemar.
7. Menceritakan tentang hubungan suami istri yang retak – Fakta menarik drama VIP
Sudah banyak hal kita bicarakan soal drama ini, tapi belum satu pun kami menjelaskan tentang sinopsisnya.
Ok, begini. VIP sendiri merupakan drama yang mengisahkan sepasang suami istri yang bekerja pada suatu department store. Di sana mereka menempati bagian yang berhubungan langsung dengan konsumen departemen store tersebut.
Nah, di sini tiap pemeran akan dibuka soal misteri dan rahasia yang dimiliki tiap-tiap orang. Pun dengan suami istri tadi.
Hingga pada akhirnya si istri mendapat sebuah pesan singkat dari orang tidak dikenal. Isi pesan singkat tersebut tidak lain adalah kabar jika sang suami telah melakukan perselingkuhan. Dari sini konflik baru mulai bermunculan.
Bagaimana? Mula penasaran dengan konflik dan masalah yang dihadirkan bukan? Kalau iya, langsung saja tonton dramanya.
Baca juga:
- 7 Drama Korea Terbaik Buat Musim Pandemi dan Ramadhan
- Simak Fakta dan Khasiat Pohon Ketapang
- Fakta Jimin BTS, Si Mochi Sexy Yang Menarik Hati
- Wow! 5 Fakta Orgasme Bisa Bikin Wanita Lebih Awet Muda
Itu tadi beberapa fakta menarik drama VIP. Beberapa dari fakta di atas tentu membuat kalian penasaran tentang bagaimana dan seperti apa drama ini bukan?