in

7 Game PS4 yang Wajib Banget Kalian Coba!

game ps4

Game PS4 – memiliki suatu hobi tertentu adalah sesuatu yang umum di muka bumi ini. Hobi sendiri adalah sesuatu yang disukai: yang dilakukan secara terus menerus atas dasar kesukaan dan kenyamanan dalam melakukan hal tersebut.

Tiap orang pasti memiliki hobi; terlepas dari hobi itu dianggap positif atau hanya untuk kesenangan saja.

Bermain game adalah satu dari sekian hobi yang mulai muncul pada abad ke-20 ini. Atau lebih tepatnya, saat game console sudah muncul dan dijual bebas kepada publik.

Pada perkembangannya game console memiliki banyak sekali ragam dan jenis. Tapi dari sekian banyak yang ada, menurut kami, Playstation adalah salah satu yang bertahan sampai sekarang. Bahkan di 2020 ini, seri Playstation kembali bertambah dengan hadirnya Playstation 5.

Eits, tapi nanti dulu. Sebelum kita membahas lebih lanjut tentang PS5, kita akan terlebih dulu membahas soal pendahulunya: PS4.

PS4 sendiri pernah menjadi raksasa game console selama beberapa tahun. Wajar, mengingat dibanding para pesaing, produk ini dirasa paling keren dan paling menjanjikan untuk dimainkan.

Nah, dengan pertimbangan tersebut, banyak orang yang akhirnya memiliki game console ini.

Selain menampilkan grafis yang sangat-sangat keren dan realistik, PS4 juga punya banyak game yang bisa dimainkan. Dan buat kalian yang tertarik dengan game-game yang dimaksud, yuk, langsung kita simak pembahasan lengkapnya berikut ini.

game ps4

1. Whatch Dogs: Legion – Game PS4

Rilis pada 6 Maret 2020, Whatch Dogs: Legion adalah seri ketiga dari game Whatch Dogs. Game dengan genre aksi petualangan ini dikembangkan oleh Ubisoft, salah satu perusahaan pengembang game yang sudah terkenal dengan game-game andalannya.

Game ini dilatarbelakangi oleh keputusan Inggris yang keluar dari Uni Eropa: atau orang biasanya mengenal dengan istilah brexit.

Setelah muncul keputusan tersebut banyak kejadian yang terjadi. Salah satunya adalah kemunculan kelompok peretas yang bernama Decsec. Kelompok DecSec berniat melawan otoritas London. Nah, dari sini petualangan kalian dimulai.

Whatch Dogs sendiri adalah satu dari sekian game yang sangat direkomendasikan. Di samping menyenangkan, ada tantangan dan keseruan tersendiri yang kalian dapat.

So, kalau kalian sudah punya fulus untuk membeli console ini, segera beli dan mainkan Whatch Dogs. Dan jangan lupa, izin ke pasangan. Atau kalau tidak, sembunyikan nota pembelian PS4 kalian. Kecuali kalau kalian pengen melalui “civil war”.

2. Marvel’s Avengers – Game PS4

Buat kalian yang antusias banget sama film Avengers, kalian bisa tuh cobain game Marvel’s Avengers yang ada di PS4. Meski begitu, jangan berharap terlalu tinggi, ya. Sebab tampilan superhero di game ini berbeda dengan yang di film.

Itu karena sang publisher tidak membeli lisensi dari pihak superhero. Itulah yang kemudian membuat game ini mendapat kritik dari para pecinta game.

Biar begitu tampilan game ini tidak terlalu mengecewakan, kok. Masih tetap keren dan dengan grafis yang bagus.

3. Cyberpunk 2077 – Game PS4

Cyberpunk 2077 adalah satu dari sekian game yang ditunggu-tunggu dari tahun lalu. Game yang rilis pada 16 April 2020 ini jadi game petualangan yang sangat menjanjikan untuk dimainkan.

Di sini kalian akan memainkan karakter V, salah seorang tokoh yang tinggal di Night City California.

Seperti judul dan temanya, game ini menawarkan petualangan seru yang melibatkan para gengster di enam kota. Dan salah satu kota tersebut adalah Night City.

Di game ini kalian akan dihadapkan dengan para gengster tadi, hukum yang tidak masuk akal, perdagangan gelap, sampai keikutsertaan para robot yang membuat game ini jadi lebih menarik.

4. The Last of Us Part 2 – Game PS4

Setelah sukses dengan part yang pertama, kini The Last of Us muncul kembali dengan tantangan yang lebih seru.

Game ini menceritakan tentang Ellie dan Joel yang berusaha membalas dendam. Rangkaian kejadian pun dihadapkan pada kalian. Dan yang jelas, game ini menawarkan cerita yang seru dan mendebarkan.

Yaps. The Last of Us memang terkenal akan jalan ceritanya. Pun dengan grafis yang ditampilkan.

Intinya, ini bakal jadi game yang kalian suka. Selain karena segala tantangan yang disajikan, kalian juga bakal suka dengan jalan cerita dari game yang satu ini.

5. Vampire: The Masquerade – Bloodlines 2 – Game PS4

Masih dengan game sekuel. Vampire: The Masquarade – Bloodlines sempat digadang-gadang jadi game terbaik yang pernah ada. Lebih dari itu, game ini juga dipercaya jadi salah satu mahakarya game yang pernah ada.

Selain karena punya grafis yang keren dan mulus, game ini juga menawarkan latar belakang karakter yang begitu mendalam dan unik.

Satu lagi. Jalan cerita dari game ini juga bikin siapa pun yang memainkan jadi penasaran. Itulah alasan kenapa game ini banyak diminati oleh banyak pecinta game console.

Nah, pada sekuel lanjutan, Vampire: The Masquerade – Bloodlines 2 menawarkan sesuatu yang lebih.

Tentu saja. Jalan cerita pada game ini jadi lebih menarik. Pun dengan segala tantangan dan hal lain yang ada pada game. Bahkan, menurut beberapa para penggemar, trailer dari game ini cukup jadi bukti kalau Vampire: The Masquerade – Bloodlines 2 bakal jadi game yang laris manis di pasaran.

6. Nioh 2 – Game PS4

Buat kalian yang suka game dengan tema pertempuran, Nioh 2 jadi game yang bisa kalian coba. Sama dengan game sebelumnya, Nioh 2 juga merupakan sekuel dari Nioh.

Nioh sendiri adalah game game berkonse hack and slash yang rilis pada tahun 2018 yang lalu.

Menariknya, di game terbaru ini, kalian ditawarkan dengan salah satu fitur yang keren banget. Yaps. Apalagi kalau bukan fitur yang menawarkan pemain untuk mendesain karakternya sendiri.

Di fitur ini kalian membuat karakter yang kalian inginkan. Dan tentu saja, ini akan membuat game jadi lebih menarik untuk dimainkan.

game ps4

7. Final Fantasy VII Remake – Game PS4

Siapa di sini yang suka banget dengan seri Final Fantasy? Kalau kalian suka dengan game yang satu ini, kalian harus coba Final Fantasy VII. Eits, bukan game yang dimainkan di Playstation 1, loh. Tapi di PS4.

Yaps. Pihak pengembang membuat seri remake dari game yang satu ini. Ini akan memberi keseruan tersendiri bagi kalian yang rindu dengan game Final Fantasy yang dimainkan pada PS1 tersebut.

Walau jalan ceritanya masih sama, dan tokohnya masih sama, grafis yang ditampilkan pada game ini jauh lebih berbeda.

Tentu saja. Sebab ini dimainkan di Playstation 4: salah satu console dengan tampilan grafis yang sudah tidak diragukan lagi kualitasnya.

Baca juga :

Itulah tadi beberapa game PS4 yang bisa kalian mainkan. Selain seru, game-game tadi juga menawarkan pengalaman bermain yang lebih menarik, penuh tantangan dan bisa bikin kalian ketagihan.

Written by Riyadi Siswoyo

Tinggalkan Balasan

tips mengunjungi mall terdekat

7 Tips Mengunjungi Mall Terdekat di Musim Pandemik!

fakta menarik tentang doraemon

7 Fakta Menarik tentang Doraemon ini Jarang Diketahui, Lho!