Kegunaan kain primisima – Kain primisima merupakan jenis kain yang berasal dari katun, atau sering disebut sebagai katun jepang.
Tekstur bahannya yang lembut dan berkualitas bagus membuat banyak orang mencarinya. Bahkan dapat digunakan untuk membuat busana, yang hasilnya cukup memuaskan. Inilah beberapa kegunaan kain primisima sebagai bahan baku.
Kain primisima merupakan jenis kain yang berasal dari katun, atau sering disebut sebagai katun jepang. Tekstur bahannya yang lembut dan berkualitas bagus membuat banyak orang mencarinya.
1. Pembuatan Batik – Kegunaan kain primisima
Pembuatan batik memanglah harus menggunakan bahan yang berkualitas. Salah satunya ialah bahan katun yang lembut, walaupun memang jenis kain yang digunakan beragam. Mulai dari bahan yang bertekstur lembut seperti sutra, hingga kain kasar.
Serta untuk penggolongan katun sebenarnya ada beberapa jenis diantaranya : kain katun primisima, kain prima, dan katun biru. Adapun definisi singkat mengenai jenis-jenis katun, pertama yaitu kain primisima. Kain yang memiliki ciri-ciri tebal, halus, serta memiliki serat yang rapat. Sehingga sangat cocok apabila digunakan untuk proses pembuatan batik.
Lalu katun prima yang hampir sama dengan primisima, hanya saja kain ini sedikit kasar. Juga lebih tipis dibanding dengan kain primisima. Walaupun kainnya sedikit kasar namun tetap nyaman digunakan, juga harganya yang relatif lebih murah.
Kain primisima memiliki tekstur yang lembut dikarenakan volume benang nya yang lebih kecil. Mengandung kanji sekitar dibawah sepuluh persen, yang dibuat dengan sedemikian rupa agar mudah dihilangkan saat pencucian.
2. Seragam Batik – Kegunaan kain primisima
Pembuatan seragan atau hingga seragam batik terkadang membuat bingung untuk memilih bahan yang tepat. Supaya siapapun cocok untuk menggukan nya. Entah itu dikalangam muda atau tua. Mulai dari keluarga yang biasanya tiap tahun rutin membuat seragam batik, bahkan saat menuju haru raya.
Tidak hanya itu, biasanya saat acara pernikahan pun biasanya ingin membuat seragam batik. Sebab ingin tampil kompak serta serasi seluruh anggota keluarga. Sehingga kain katun memang pilihan yang pas juga tepat. Selain kualitasnya yang bagus, namun juga motif batiknya banyak sehingga semua anggota mendapatkan bahan dan motif yang sama.
3. Gaun pesta – Kegunaan kain primisima
Kain ini bahkan sering menjadi pilihan tepat bagi yang menginginkan gaun dengan hasil yang jatuh. Namun lebih tepatnya katun yang digunakan ialah katun primisima maksmara. Tekstur kain ini jauh, mengkilap hampir seperti satin, lembut, dan juga adem. Sehingga sering digunakan untuk membuat gaun sebab hasilnya mampu menciptakan kesan jatuh.
Mendapatkan kain ini cukup mudah, bahkan disetiap toko bahan pasti mereka memiliki stok bahan kain primisima. Hingga penjualan online pun menjual kain-kain termasuk kain katun. Dengan harga yang standar dan ongkos kirim yang tidak banyak tentu menjadi alasan mereka memilih membelinya melalui online.
Alasan lain yang mungkin memilih belanja online dikarenakan tidak ingin repot mengantri di tempat. Serta menghemat waktu dan tenaga, hanya sedikit menambah biaya sudah bisa mendapatkan bahan yang diinginkan.
4. Jilbab – Kegunaan kain primisima
Menggunakan bahan katun justru biasa untuk pembuatan jilbab, entah itu jilbab segi empat atau jilbab pasmina. Sebab jika menggunakan katun, jilbab akan mudah digunakan dan menyesuaikan bentuk muka. Sehingga banyak yang memilih kain ini sebagai bahan utama jibab. Walaupun harga lebih mahal dibanding jilbab yang menggunakan bahan lain seperti satin.
Namun jika dapat mendapatkan hijab yang bagus nan nyaman digunakan justru akan dengan senang hati membeli jilbab berbahan katun. Kini media online pun dimanfaatkan dengan baik bagi mereka yang memiliki toko online untuk menjua produknya. Sudah jelas jika melalui online shop pasti akan lebih laku, semua orang ingin hal yang lebih mudah.
Atau jika memang memiliki skill, kita dapat membuat jilbab itu sendiri. Tentunya sesuai dengan apa yang kita inginkan. Model jilbab seperti apa yang kita mau, dapat menjahitnya sendiri.
Tentu hal ini juga termasuk langkah untuk menghemat biaya entah itu biaya ongkos kirim dari pembelian online. Juga mendapatkan model jibab sesuai keinginan tanpa membayar mahal biaya jahit.
5. Kemeja atau Blouse – Kegunaan kain primisima
Ingin memiliki kemeja yang adem jika digunakan pastikan memakai kain katun untuk bahan utamanya. Bahkan kita dapat kombinasi kan dengan kain lain apabila katun yang digunakan polos. Kain primisima termasuk jenis kain yang memiliki pilihan warna terbanyak. Juga motif yang beragam pula, sehingga memudahkan masyarakat jika memang membutuhkan.
Tidak hanya cocok untuk pembuatan kemeja, bahkan blus wanita saat ini lebih banyak menggunakan katun. Tidak ada alasan lain selain bahannya yang nyaman digunakan, juga lembut, dan tidak tipis.
6. Gamis – Kegunaan kain primisima
Ingin tampil menarik namun tetap mewah, nyaman, tidak panas, mungkin lebih tepatnya jika menggunakan kain katun. Pilihan warna dan motifnya banyak, mulai dari bahan yang polos hingga bermotif. Wanita muslimah memilih pakaian berbahan katun tentunya tidak asal pilih, namun tahu jika katun merupakan bahan yang relatif
7. Mukenah – Kegunaan kain primisima
Bahkan ada mukenah yang menggunakan bahan katun, sebab kebanyakan orang tidak ingin bahan yang menerawang. Walaupun bahannya tebal namun cukup nyaman ketika dijadikan mukena sebagai alat ibadah.
Walaupun pilihan mukenah sangat banyak dengan berbagai jenis bahan dan model. Namun jika ini menggunakan bahan kain primisima, siapapun pasti akan menyukai nya.
Baca juga :
- Ini Lho 9 Jenis Batik Indonesia Terpopuler Dan Asal Usulnya
- Intip 7 Kreasi Fashion dari Motif Batik Tenun Indonesia
- Inspirasi 11 Model Batik Modern Kekinian Ala Milenial
- Simak 30 Jenis Tanaman Hias Untuk Dekorasi Rumah
Kain primisima atau termasuk jenis bahan jepang ini memang banyak peminatnya. Bahan terbaik dari banyaknya jenis kain katun, juga digunakan untuk membuat batik. Dapat ditemukan toko kain manapun juga memiliki motif dan juga warna yang bervariasi. Itulah beberapa hal mengenai kain primisima memiliki banyak manfaat.