Kostum halloween – Perayaan halloween yang akan hadir di penghujung bulan Oktober ini sudah jelas bukan tradisi nusantara. Di Indonesia, perayaan halloween boleh dikatakan hanya sebagian kalangan tertentu saja. Namun, ternyata tetap saja ada sebagian orang tertarik dengan pesta kostum yang ada dalam perayaan ini. Apakah kamu tertarik? Nah, demi menyambut halloween sebentar lagi, anda harus menyiapkan beberapa hal. Untuk membuat kostum yang menarik anda harus menyiapkan jauh hari.
Jika anda belum menyiapkan kostum halloween kali ini, berikut 9 ide kostum halloween kekinian yang mungkin bisa anda ikuti. Yuk, lihat langsung daftar kostumnya!
-
The Minions
Siapa yang nggak familiar sama Minions? Karakter kuning yang menggemaskan dari film Despicable Me ini selalu menunjukkan tingkah laku yang lucu dengan warna kuningnya yang mencolok. Karakter kuning ini bisa anda jadikan ide kostum Halloween yang unik buat party sama pacar ataupun temen satu geng. Karena, kamu tidak perlu ribet hanya perlu kaus kuning dan overall denim untuk meniru penampilannya. Sebagai aksesoris tambahan, kamu juga bisa memakai sarung tangan hitam, sepatu boots atau kaus kaki hitam selutut, dan membuat bingkai kacamata bundar ala Minions.
-
Vanellope von Schweets
Mungkin ada sudah tidak asing lagi atau pernah nonton film Wreck It Ralph pasti gemes sama tingkah lucu dari Vanellope von Schweets. Maka dari itu, kamu juga bisa menirukan penampilan karakter pembalap cilik ini untuk jadi ide kostum Halloween yang anti-mainstream! Caranya gampang kok, kamu hanya perlu memakai hoodie hijau, pleated skirt warna gelap, dan kaus kaki atau stoking panjang yang senada. Kemudian, kuncir rambutmu membentuk ekor kuda, dan sematkan beberapa jepit yang ceria biar penampilanmu makin mirip dengan Vanellope!
-
Sailor Moon
Bagi kamu yang menyukai dunia anime, tentu saja kamu mengenal anime yang satu ini. Sailor moon merupakan anime yang menceritakan tentang 9 pahlawan cantik yang memiliki kekuatan super. Sailor Moon merupakan nama kelompok dari para gadis cantik dan seksi ini. Sampai sekarang pun Sailor Moon atau dikenal juga dengan nama Pretty Guardian Sailor Moon masih cukup populer di Indonesia. Dikarenakan kepopulerannya, Sailor Moon sering kali dijadikan sebagai referensi dress code untuk berbagai acara termasuk Halloween. Bagi anda yang berhijab tidak perlu khawatir kalian juga bisa menirukannya kok. Dengan memilih kemeja lengan panjang ala Sailor Moon dengan pita warna merah. Lalu, kamu bisa memilih rok panjang atau tetap memakai rok pendek dipadukan dengan celana warna senada. Kemudian, buatlah jilbab yang mirip dengan gaya rambut Sailor Moon. Sempurnakan tampilanmu dengan make up yang cantik ya!
-
Princess Jasmine
Princess Jasmine adalah sebuah karakter fiksi yang muncul dalam film animasi ke-31 buatan Walt Disney Pictures yang bernama Aladdin. Putri Jasmine berada dalam cerita dongeng Aladdin sering memakai baju ala Timur Tengahnya lengkap dengan hiasan di kepala. Bagi anda yang menyukai karakter Princess Jasmine ini, anda bisa berdandan ala Princess Jasmine saat merayakan Halloween. Karena kostum Halloween yang identik dengan hal menyeramkan, maka cobalah untuk mengubah tampilan Princess Jasmine dengan sentuhan horor pada make up-nya. Pasti kamu akan tampil lebih berbeda!
-
Velma “Scooby Doo”
Ide kostum Halloween meniru outfit cerah ala Velma dari serial Scooby Doo. Caranya mudah, kamu hanya perlu mengenakan sweater oranye, rok merah, kaus kaki oranye selutut, dan mid-low heels berwarna senada. Cocoknya sih, ide kostum yang satu ini untuk perempuan berambut bob dan berkacamata biar makin mirip dengan Velma!
-
Sundel Bolong ala Suzanna
Mungkin anda tidak asing lagi dengan Suzzanna si ratu film horor Indonesia? Filmnya, Bernapas dalam Kubur dibuat kembali dan akan ditayangkan pada 15 November mendatang, dibintangi Luna Maya. Di film tersebut hantunya berupa sundel bolong. Ide kostumnya itu loh yang kalian bisa jadikan sebagai tema kostum Halloween. Dengan gaya rambut ikal tergerai panjang, gaun putih panjang dan dibuat berdarah di bagian punggungnya. Simpel dan menarik bukan?
-
Asih
Asih ialah salah satu hantu yang ada di novel karya Risa Saraswati dengan judul yang sama. Novel hantu Asih juga diangkat menjadi film layar lebar dengan judul yang juga sama. Dengan gaya rambut hitam lurus panjang tergerai, ditambah Peter Pan collar dress berwarna pastel sudah cukup mewakili penampilan Asih. Anda perlu menambahkan make up menyeramkan dengan mulut berdarah, dijamin cocok untuk kostum malam Halloween.
-
Michael Myers
Sebuah film berjudul Halloween ini akan menyemarakkan layar lebar di Oktober ini. Anda bisa menirukan salah satu karakter di film ini, yaitu Michael Myers, yang muncul dengan topeng putih menyeramkan dan juga kerap membawa pisau besar di tangannya. Makhluk ini akan menambah variasi buat yang ingin menggunakan topeng. Biasanya karakter yang sering ditiru atau diikuti pada saat perayaan Halloween adalah karakter bertopeng di film Scream ataupun karakter bertopeng di film V for Vendetta.
-
Katniss Everdeen
Kostum halloween tidak harus selalu dengan yang seram-seram atau berhantu. Buat anda yang pingin tampil santai dan nggak ribet dalam mencari perlengkapannya, sepertinya anda cocok meniru ide kostum Halloween ala Katniss Everdeen dari serial The Hunger Games. Nggak muluk-muluk, kamu bisa mengandalkan kaus hitam, celana, jaket, dan sepatu. Akan tetapi, anda tidak boleh lupa untuk mengepang rambut, karena sudah menjadi hair style khas dari karakter yang satu ini. Biar makin meyakinkan, bikin juga imitasi anak panah dari batang lidi dan kertas. Mudah, kan?
Baca juga:
- 7 Fakta Menarik tentang Film Dewasa ini Harus Kalian Tahu
- 7 Rekomendasi Film Korea yang Nggak Boleh Dilewatin
- 8 Aksi Memukau Jean Claude Van Damme
Gimana? Udah dapet ide kostum Halloween kekinian yang cocok? Dengan 9 rekomendasi tadi, kamu tidak perlu khawatir lagi kebingungan untuk meniru penampilan karakter yang kalian suka sebenernya itu hanya bermodalkan kreativitas dan imajinasi kalian aja kok!