in

Intip 5 Tips Cerdas Aman Dari Kejahatan Begal Saat Berkendara

Tips cerdas Aman dari kejahatan begal – Keberadaan begal memang menjadi suatu momok tersendiri. Tak jarang begal bukan hanya mengincar harta benda yang Anda miliki, tapi juga dapat menghilangkan nyawa. Tak heran kalau banyak orang menganggap begal adalah ancaman tersendiri.

Apalagi, modus kejahatan yang dilakukan komplotan begal juga cukup beragam. Dari mulai mencuri di tempat parkir, memesan orderan ojek online, pemaksaan, ancaman dengan senjata tajam atau bahkan senjata api. Bahkan ada juga begal yang tidak segan – segan langsung melukai targetnya.

Nah, untuk menghindari ancaman begal, berikut ini adalah 5 tips aman dari kejahatan begal saat berkendara yang bisa Anda lakukan:

  1. Hindari Keluar Di Malam HariIntip 5 Tips Cerdas Aman Dari Kejahatan Begal Saat BerkendaraMalam hari adalah waktu yang sepi dan tidak terlalu banyak pengawasan. Selain itu, kondisi malam yang gelap juga sering kali membuat seseorang tidak terlalu awas dengan lingkungan sekitarnya. Karena itu, banyak aksi berbahaya yang dilakukan pada malam hari, khususnya pada saat larut malam.
    Pada umumnya, aksi pembegalan terjadi pada waktu sekitar pukul 11 malam hingga pukul 4 pagi. Waktu tersebut adalah waktu rawan berbagai kejahatan, termasuk kejahatan pembegalan. Untuk menghindari pembegalan, ada baiknya Anda menghindari keluar rumah sekitar waktu tersebut. Tips cerdas Aman dari kejahatan begal ini terkadang terlupakan
  2. Jangan Pergi SendirianIntip 5 Tips Cerdas Aman Dari Kejahatan Begal Saat BerkendaraKadang kala, mungkin Anda memiliki urusan yang memang harus dilakukan saat malam hari. Jika Anda memang harus keluar, pastikan Anda tidak pergi keluar sendirian. Bagi penjahat, target yang sendirian tentu saja akan lebih mudah dibegal. Dengan pergi keluar bersama teman, kemungkinan penjahat akan berpikir dua kali sebelum menjadikan Anda target operasi pembegalan.
  3. Jangan Berkendara Dengan Kecepatan Yang KonstanIntip 5 Tips Cerdas Aman Dari Kejahatan Begal Saat BerkendaraSalah satu pertimbangan begal dalam memilih targetnya adalah target yang tidak mengubah kecepatan kendaraannya minimal dalam waktu 5 menit berkendara. Orang yang berkendara dengan kecepatan konstan lebih mungkin dijadikan sasaran operasi begal dibandingkan dengan orang yang tidak berkendara secara konstan.Karena biasanya, target yang mengendarai motor secara konstan besar kemungkinan sedang melamun. Sehingga lebih mudah untuk ditaklukkan. Oleh karena itu, jika Anda terpaksa berkendara di malam hari, pastikan Anda tidak melamun sambil berkendara. Jika memang Anda merasa mengantuk, lebih baik Anda berhenti dan beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan. Akan lebih baik lagi jika Anda sedikit memainkan kecepatan kendaraan Anda. Dengan begitu, pembegal akan berpikir dua kali untuk menjadikan Anda sebagai target mereka. Tips cerdas Aman dari kejahatan begal  ini cukup penting.
  4. Kenali Medan Yang Akan DilaluiIntip 5 Tips Cerdas Aman Dari Kejahatan Begal Saat BerkendaraKetika Anda ingin pergi ke suatu tempat, pastikan Anda sudah mengenali jalan yang akan Anda lewati. Apalagi jika Anda pergi pada malam hari. Jangan melewati tempat yang tidak Anda kenal baik daerahnya. Karena, jika nanti Anda bertemu begal, akan lebih sulit untuk menghindar atau meminta pertolongan.
    Kalau Anda memang terpaksa harus pergi ke tempat yang tidak Anda kenal, usahakan untuk melewati jalan utama saja. Atau Anda juga bisa memilih jalan yang memang ramai. Dengan begitu, kemungkinan Anda bertemu begal akan lebih kecil. Jangan melewati jalan yang sepi, khususnya pada malam hari. Lebih baik memilih rute yang sedikit lebih jauh tapi ramai dan aman dibandingkan memilih jalan yang sepi. Kecuali jika Anda memang sudah mengenal daerah tersebut dengan baik.
  5. Hati – Hati Dengan Orang Tak DikenalIntip 5 Tips Cerdas Aman Dari Kejahatan Begal Saat BerkendaraSalah satu modus yang digunakan oleh komplotan begal adala berpura – pura menanyakan sesuatu. Umumnya mereka menanyakan alamat kepada pengendara yang akan menjadi target. Karena itu, sebaiknya Anda berhati – hati jika ada orang yang tidak dikenal bertanya alamat kepada Anda.Jika Anda ingin berhenti dan menjawab, pastikan Anda memang berada di tempat yang cukup ramai dan ada banyak orang di sekeliling Anda. Akan tetapi, jika seseorang menghentikan Anda di tempat sepi, apapun keperluannya, lebih baik Anda langsung tancap gas dan pergi saja. Hal ini akan lebih aman bagi Anda dibandingkan berhenti di tempat sepi dan terkena resiko dibegal.

Nah, itulah beberapa tips cerdas Aman dari kejahatan begal yang bisa Anda lakukan. Tips tersebut adalah tips yang bisa Anda lakukan untuk meminimalisir resiko Anda dibegal. Namun, jika Anda sudah dikejar oleh begal, maka yang perlu dilakukan adalah menghindar.  Begitu sekelompok orang yang Anda curiga adalah begal mengejar Anda, segera tancap gas dan tingkatkan fokus Anda dalam berkendara. Perhatikan juga jalanan yang ada di depan Anda dan jangan sampai konsentrasi Anda hilang.

Selain itu, posisikan badan Anda sedikit merunduk, sehingga begal akan kesulitan memukul atau membacok Anda. Jika bisa, usahakan untuk berkendara dengan kecepatan tinggi dan zig – zag untuk menyulitkan begal memepet Anda. Usahakan juga agar begal tidak melewati kendaraan Anda. Kalau berani, Anda bisa menendang roda depan atau shock breaker depan mereka untuk membuat mereka kesulitan.

Akan tetapi, jika Anda benar – benar sudah tertangkap oleh begal, sebaiknya Anda menyerahkan harta benda yang Anda miliki saja. Akan lebih baik kehilangan harta benda dibandingkan dengan kehilangan nyawa. Jadi, tinggalkan kendaraan Anda, dan lari secepat mungkin ke rumah warga. Usahakan untuk mengingat plat kendaraan dari begal yang mengejar Anda. Namun, jika tidak memungkinkan, ingatlah bahwa fokus utama Anda adalah menyelamatkan nyawa Anda. Don’t waste your life! Jangan lupa bahwa ada keluarga, sahabat, dan orang – orang terdekat yang menyayangi Anda dan menunggu Anda pulang kembali ke rumah. Karena itu, pastikan Anda bisa pulang dengan selamat.

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

7 Makanan Yang Wajib Dijauhi Demi Menghindari Jerawat

5 Hal Penting Sejarah Hari Keanekaragaman Hayati