in

5 Keunikan Jakarta Aquarium Yang Wajib Anda Coba

Jakarta aquarium

Jakarta aquarium – Mencari tempat wisata yang unik di Jakarta memang salah satu hal yang cukup tricky. Tidak banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi di Jakarta. Tapi, bagi Anda yang menyukai pemandangan laut, Anda bisa mencoba datang ke Jakarta Aquarium.

Jakarta Aquarium berada di kawasan Mall Neo Soho dan merupakan salah satu tempat wisata yang banyak digemari sebagai tempat wisata keluarga. Sesuai namanya, tempat ini membawa konsep sebagai aquarium raksasa denga lebih dari 600 satwa laut dan darat.

Meskipun pada awalnya tempat ini merupakan tempat wisata anak – anak, akan tetapi, orang dewasa juga bisa menikmati tempat ini. Ada banyak spot foto instagrammable yang bisa Anda temukan disini. Apalagi, tempat hiburan ini juga memiliki banyak keunikan yang bisa Anda temukan. Berikut ini adalah beberapa keunikan Jakarta Aquarium yang bisa Anda temukan.

Jakarta aquarium

  1. Jakarta Aquarium Berada di Dalam Mall

    Jika biasanya tempat wisata berada di area terbuka atau satu kawasan khusus, Jakarta Aquarium justru berada di dalam sebuah mall di Jakarta Barat. Yaitu Mall Neo Soho. Keunikan ini menjadikannya sebagai wahana akuarium pertama yang berada di dalam sebuah mall.

    Namun, meskipun ada di dalam sebuah mall, kunjungan ke Jakarta Aquarium hampir tidak pernah sepi. Selalu ada saja pengunjung yang ingin mencoba datang dan mencicipi berbagai pemandangan bawah laut dan juga spot instagrammable yang bisa Anda temukan di tempat wisata ini.

  2. Pingoo Restaurant di Jakarta Aquarium
    Pingoo restaurant

    Ingin merasakan nikmatnya pengalaman makan yang berbeda? Anda bisa mencoba makan siang di Pingoo Restaurant. Nama Pingoo pada restaurant ini berasal dari kata penguin. Dan memang di tempat makan ini, Anda bisa menikmati santap siang sambil ditemani penguin. Bahkan Anda juga bisa berinteraksi langsung dengan penguin tersebut.

    Penguin yang ada di restaurant ini merupakan tipe penguin humbolt. Namun, untuk bisa menikmati makan bersama penguin di restaurant ini, Anda jumlah minimal pemesanan makanan yang harus Anda lakukan. Akan tetapi, harga tersebut sepadan dengan pengalaman yang akan Anda dapatkan.

    Selain itu, Pingoo Restaurant juga memiliki spot playground yang bisa menjadi tempat yang tepat untuk menghabiskan liburan bersama anak – anak.

  3. Menyaksikan Teater Bawah Laut disana

    Anda yang menyikai pertunjukan teater bisa menyaksikannya langsung saat datang ke Jakarta Aquarium. Di sini, Anda juga bisa menyaksikan tingkah lucu dan menggemaskan dari hewan – hewan yang ada di Jakarta Aquarium ini.

    Salah satu penampilan yang menjadi favorit adalah penampilan teater putri duyung yang cantik dan mempesona. Menariknya lagi, theater bawah laut di Jakarta Aquarium ini dibawakan oleh professional dan diproduseri oleh seorang sutradara teater ternama di Australia, Peter Wilson.

    Theater di tempat ini berjudul Pearl of The South Sea. Anda yang memiliki minat terhadap pertunjukan teater tidak boleh melewatkan penampilan teater di tempat ini. Dijamin Anda akan merasa kagum dan suka dengan penampilan teater di sini.

  4. Sensasi Aquatrekking
    Aquatrekking

    Suka dengan hewan?  Anda harus merasakan serunya aquatrekking atau menyelam dengan ikan di tempat ini. Di sini kamu bisa merasakan sensasi menyelam sambil menikmati panorama bawah laut yang menarik dan tidak akan terlupakan. Rasakan serunya menyelam di aquarium raksasa dengan dikelilingi oleh ikan – ikan yang berenang dengan bebas.

    Untuk satu kali aquatrekking, durasi yang dilakukan adalah sekitar 15 menit. Penyelaman dilakukan dengan menggunakan pakaian selam lengkap. Tenang saja, sepanjang penyelaman, Anda akan ditemani oleh dive master, sehingga dapat dipastikan proses penyelaman akan berlangsung aman.

  5. Aquacamp, Menginap di Jakarta Aquarium

    Pengalaman wisata yang ditawarkan Jakarta Aquarium memang banyak yang menarik. Selain aquatrekking, Anda juga bisa merasakan serunya Aquacamp di tempat ini. Yaitu bermalam di area aquarium raksasa.

    Anda bisa merasakan keseruan bermalam di Jakarta Aquarium bersama – sama dengan keluarga. Dan sepanjang malam, Anda akan ditemani oleh ikan – ikan yang cantik, unik, juga menggemaskan. Anda yang menyukai pengalaman baru atau pemandangan alam pasti tidak akan melewatkan kesempatan berharga ini.

    Namun, perlu diketahui bahwa untuk bisa merasakan serunya Aquacamp, Anda harus bisa memenuhi persyaratan yang diberikan. Ada persyaratan yang cukup ketat untuk bisa menjadi peserta Aquacamp di Jakarta Aquarium. Tentu saja hal tersebut sepadan dengan pengalaman yang akan Anda dapatkan nantinya.

    Selain bermalam di aquarium raksasa, saat Aquacamp Anda juga akan diajak berinteraksi secara langsung dengan satwa yang ada disana. Anda juga akan belajar bagaimana cara memelihara satwa laut dan darat. Apalagi, orang yang mengajarkan Anda hal tersebut adalah seorang fasilitator internasional.

    Menariknya, kegiatan aquacamp ini bisa diikuti oleh anak – anak dari usia 8 – 14 tahun dan juga keluarganya. Anda yang sudah berkeluarga bisa menjadikan pengalaman Aquacamp sebagai salah satu rekreasi yang seru untuk anak dan juga sarana edukasi yang menarik.

Baca juga :

Nah, itulah beberapa pengalaman seru dan keunikan yang bisa Anda temukan dan alami saat datang ke Jakarta Aquarium. Jika Anda ingin mencoba pengalaman disana, Anda bisa datang ke Mall Neo Soho mulai dari jam 10 pagi hingga 10 malam. Tempat ini berada di LG 101 – LGM 101.

Dan untuk biaya masuknya, tempat ini memiliki dua jenis tiket yaitu tiket Premium dan Reguler. Harga tiket premiumnya sebesar 185.000 untuk weekday dan 200.000 pada weekend. Sedangkan harga tiket regular sebesar 140.000 untuk weekday dan 185.000 untuk weekend.

Written by monroe

One Comment

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Fakta Anthony Ginting

Intip Fakta Anthony Ginting yang Memukau

fakta menarik tentang golongan darah O

7 Fakta Menarik Golongan Darah O dan Karakter Pemiliknya