I Love You – mengungkapkan perasaan pada seseorang adalah sesuatu yang tidak mudah. Apalagi kalau ungkapan itu berkaitan dengan perasaan yang melibatkan antara kita dan orang lain. Pasti akan sulit. Akan ada keraguan, ketakutan dan keseganan untuk kita mengungkapkan perasaan itu.
Tapi, memendam perasaan juga tidak baik. Kecuali kalau kalian pengen ngebucin seumur hidup.
Oleh karena hal tersebut, penting kiranya agar kalian bisa mengungkapkan perasaan tersebut. Ungkapkan. Sampaikan. Paling tidak dia harus tahu dan paham bagaimana perasaan kalian.
Ungkapan aku cinta kamu misalnya. Ungkapan ini memang sederhana: tapi mengungkapkannya tidak sesederhana itu.
Kalian akan dihadapkan dengan rasa khawatir. Khawatir kalau dia nolak kalian. Khawatir kalau dia tidak merespon kalian. Khawatir kalau akhirnya dia ngejauhin kalian. Dan masih banyak kekhawatiran lainnya.
Tapi sekali lagi. Mengungkapkan perasaan adalah sesuatu yang penting, sesuatu yang harus dilakukan dengan alasan apapun.
Jika kalian merasa berat menyatakan aku cinta kamu, kami sudah memiliki beberapa alternatif ungkapan dengan makna yang sama. Bedanya, kalimat ini punya makna yang tidak tersirat. Beberapa mungkin bisa dipahami dengan mudah. Sedang sisanya, butuh interpretasi lebih. Paling tidak, untuk mengakali rasa khawatir dan memunculkan keberanian, kalimat-kalimat ini bisa kalian andalkan.
Lantas, kalimat seperti apa yang dimaksud? Buat kalian yang sudah penasaran, yuk, langsung saja simak bahasan lengkapnya berikut in.
1. Hatimu kosong nggak? Kalau iya, boleh aku isi? – I Love You
Ini adalah ungkapan yang bisa kalian gunakan untuk mengungkapkan keinginan kalian buat bareng dia. Kalimatnya sederhana. Macam pertanyaan dan maksud sesungguhnya.
Bedanya dengan kalimat aku cinta kamu, di sini kalian tidak akan mendapatkan kata cinta.
Ya, gimana ya? Kalian tentu sepakat bahwa kata cinta adalah yang memberatkan. Iya kan? Dengan tidak ada kata tersebut, paling tidak kalian akan lebih diringankan menyampaikan perasaan.
Di samping itu, penyampaian kalimat ini juga relatif ringan karena diawali dengan sebuah pertanyaan.
2. Aku ingin hidup bareng kamu. Sampai Tua – I Love You
Mungkin sebagian dari kalian berat mengatakan aku cinta kamu. Kalau kalian berat mengatakan itu, kalian bisa menggantinya dengan ungkapan ini: aku ingin hidup bareng kamu.
Sama. Kalimat ini juga sederhana. Tidak ada kata cinta juga. Tapi maknanya cukup dalam. Bahkan melebihi kalimat aku cinta kamu.
Tapi dibanding menggunakan kalimat aku cinta kamu, penggunaan kalimat ini cenderung lebih mudah diucapkan. Mungkin karena tidak ada kata cinta di sana.
3. Kalau kubilang aku cinta kamu, kamu bakal jawab apa? – I Love You
Sama. Ini juga kalimat yang sebenarnya menunjukkan kecintaan kalian. Tapi penggunaan kalimat ini diiringi dengan keraguan: apa dia bakal nolak, atau justru nerima kamu.
Tapi di luar itu, kalian bisa pakai kalimat ini. Kalimatnya sederhana. Mudah diucapkan dan berbentuk pertanyaan juga.
Untuk ukuran orang awam, kalimat ini cukup ringan. Biar deg degan kalian tidak terlalu parah, kalian bisa coba sampaikan pertanyaan ini melalui chating atau telepon. Barang kali kalau ketemu langsung kalian bisa kencing di celana.
4. Aku sayang kamu – I Love You
Hmmm bagaimana, ya? Kadang seseorang mengganti kata cinta dengan sayang. Contoh: aku sayang kamu. Kalimat itu dengan “aku cinta kamu” sebenarnya punya makna yang sama. Tapi kesannya disamarkan dan diperhalus dengan kata “sayang” tadi.
So, buat kalian yang merasa berat dan bingung dengan ungkapan aku cinta kamu, kalian bisa kok pakai kalimat ini. Maknanya sama. Cuma pengucapannya saja yang berbeda.
5. Enak ya kalau punya pasangan kaya kamu? – I Love You
Iya, iya. Ini memang kaya ungkapan kosong. Tidak terlalu mengungkapkan bagaimana seseorang mencintai orang lain.
Tapi tahukah kalian, ungkapan ini juga bisa berarti keinginan buat bareng. Ya, sama kaya ungkapan nomor dua. Bedanya ini bentuknya cuma keinginan, harapan, bukan pernyataan dan ungkapan.
Biar begitu, maksudnya sama kok. Sama-sama kalian pengen doi buat jadi pasangan kalian.
Dan, kami tidak perlu menjelaskan terlalu detai lagi tentang ini. Kalian tentu paham kalau keinginan untuk bersama akan diimbangi dengan rasa cinta dan keyakinan yang besar. Bukan begitu?
6. Kapan ya kamu manggil aku sayang? – I Love You
Mungkin agak aneh saat ada seseorang yang baru dikenal ngomong kaya gini. Tapi apa jadinya kalau ada orang yang udah kenal, deket, saling ngasih perhatian satu sama lain, terus tetiba ngomong kaya gini. Ya, mungkin kalian bakal bertanya-tanya, maksudnya apa?
Tentu. Orang yang ngomong gini punya harapan. Dan harapan tersebut adalah keinginan dia buat bisa manggil kamu sayang.
Paham dong maksudnya apa? Yaps. Ini pertanyaan agar doi sadar kalau ada kalian yang nunggu dipanggil sayang. Kalau doi peka, doi bakal ngeh maksud dari kalimat ini. Tapi buat yang tidak, yang sabar aja. Barang kali dia ketabrak mobil terus gegar otak, kalian bisa manfaatkan momen itu buat ngaku-ngaku jadi pacar dia.
7. Kalau aku jadi pasangan kamu, kamu bakal nolak enggak? – I Love You
Ini tuh pertanyaan yang cukup sederhana. Intinya sih pertanyaan doi nerima kalian tidak sebagai pacar. Kalau jawabannya tidak, ya, kalian mundur. Kalau iya ya, silakan lanjutkan hubungan.
Gampang, kok. Kalimat ini jauh lebih mudah diucapkan buat kalian yang masih awam dan bingung gimana cara ngungkapin perasaan.
Baca juga :
- Resep Lontong Mie Kukus Enak dan Mudah Dibuat
- 7 Kata-Kata Motivasi untuk Mereka yang Putus Cinta
- 7 Tips Menyampaikan Puisi Cinta Kepada Pasangan
- Simak 30 Jenis Tanaman Hias Untuk Dekorasi Rumah
Itulah tadi beberapa alternatif ungkapan i love you yang bisa kalian pakai buat nembak doi. Maknanya sama, kok. Malahan ada yang lebih dalam.