in

Kenali 5 Cara Cerdas Merawat Burung Cucak Ijo

Merawat burung cucok ijo

Merawat burung cucok ijo – Burung cucak ijo merupakan jenis burung peliharaan yang masih banyak dicari. Sesuai dengan namanya, burung ini memiliki tubuh atau warna bulu yang didominasi oleh warna hijau cerah. Warna ini menjadikan burung cucak ijo menjadi burung peliharaan yang cantik dan menenangkan.

Selain dari segi visual, daya tarik burung satu ini juga berasal dari keindahan kicauannya. Bahkan, banyak orang yang mengikut sertakan burungnya untuk mengikuti kontes atau kompetisi. Ada banyak alasan mengapa seseorang mengikut sertakan burung peliharaannya di dalam kontes. Sebagian orang ada yang mengikutinya hanya karena ingin, ada juga yang mengikutinya untuk memamerkan kemampuan burung peliharaannya, dan ada juga yang mengikuti perlombaan karena mengincar hadiahnya.

Tidak ada salahnya jika Anda tertarik untuk mengikuti kompetisi karena salah satu alasan tersebut. Namun, yang perlu diperhatikan adalah bagaimana cara merawat burung cucak ijo Anda agar tumbuh dengan sehat dan memiliki kicauan yang merdu.

Untuk itu, ada beberapa hal yang perlu Anda jadikan perhatian dalam merawat burung cucak ijo. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:

Merawat burung cucok ijo

1. Pemilihan Jenis Pakan Untuk Burung Cucak Ijo – Merawat burung cucok ijo

Hal utama yang harus Anda perhatikan saat merawat burung cucak ijo adalah jenis pakan yang Anda berikan. Sama seperti makhluk hidup lainnya, makanan adalah hal yang penting untuk menjaga kesehatan dan kondisi makhluk hidup apapun. Termasuk burung cucak ijo.

Umumnya, para pemelihara cucak ijo memberikan pakan seperti buah – buahan segar, pakan tambahan atau extra fooding, dan voer atau poor. Masing – masing jenis pakan ini memiliki kelebihannya masing – masing.

Misalnya saja, pakan buah – buahan merupakan pakan alami atau pakan yang biasa dimakan oleh burung cucak ijo di alam liar. Anda bisa menjadikan buah – buahan seperti pepaya, pisak kepok, pir, atau apel merah kepada burung cucak ijo tersebut. Di antara bahan tersebut, yang paling disukai dan direkomendasikan untuk burung cucak ijo adalah pakan buah pepaya.

Sedangkan pakan tambahan atau extra fooding biasa diberikan dalam bentuk ulat Hong Kong dan kroto. Namun, perhatikan juga seberapa banyak pakan tumbuhan dan ekstra fooding yang bisa Anda berikan. Jangan memberikan jenis pakan ini terlalu banyak karena dapat memberikan dampak negatif. Seperti kenaikan suhu tubuh burung. Jika sudah seperti ini, burung cenderung menjadi lebih emosional dan galak.

Terakhir, jenis pakan voer atau poor merupakan jenis pakan yang memiliki banyak nutrisi. Seperti vitamin, mineral, dan zat lain yang dibutuhkan oleh burung cucak ijo. Namun, Anda sebaiknya hanya memberikan satu jenis voer saja untuk menjaga warna bulu burung agar tetap indah dan tidak kusam atau pudar.

2. Pilih Sangkar yang Tepat untuk Burung Cucak Ijo – Merawat burung cucok ijo

Saat merawat burung, sangkar adalah hal yang paling penting dan harus diperhatikan. Burung cucak ijo merupakan jenis burung yang aktif bergerak. Karena itu, lebar sangkar menjadi salah satu faktor penting dalam merawat burung satu ini.

Usahakan Anda menempatkan burung cucak ijo di tempat yang cukup luas. Jangan lupa juga untuk menyediakan tangkringan untuk burung. Setidaknya, Anda bisa menyediakan dua buah tangkringan sejajar agar burung bisa bebas bertengger. Dengan begitu, burung cucak ijo akan lebih leluasa bergerak dan tidak mudah stress.

3. Memandikan Secara Teratur – Merawat burung cucok ijo

Hal lain yang juga perlu Anda perhatikan adalah kebersihan burung tersebut. Lakukan pemandian burung secara teratur dua kali sehari. Yaitu setiap pagi dan sore hari. Jangan lupa juga untuk menyediakan wadah mandi yang disesuaikan dengan karakter dan tingkah laku burung tersebut.

Anda juga bisa menyediakan satu tempat khusus mandi untuk burung yang Anda miliki. Jika burung sudah selesai dimandikan, jangan lupa untuk menjemur dan mengangin – anginkan burung sebentar agar burung tetap sehat dan aktif.

Cek Kebersihan Sangkar Burung -  Merawat burung cucok ijo

4. Cek Kebersihan Sangkar Burung – Merawat burung cucok ijo

Kebersihan sangkar juga merupakan faktor penting yang menentukan kesehatan burung. Sangkar yang yang kotor akan memberikan dampak negatidf bahkan membuat burung menjadi sakit atau stess. Karena itu, Anda perlu memperhatikan bagaimana kebersihan sangkar burung cucak ijo yang Anda miliki secara berkala.

Selain kondisi sangkar, kebersihan air minum untuk burung juga perlu diperhatikan. Tempat minum yang sangat jarang diganti atau dibersihkan akan menumpuk kotoran sedikit demi sedikit. Di samping itu, wadah minum tersebut juga berpotensi menjadi tempat pertumbuhan lumut dan bakteri.

Karena itu, pastikan Anda membersihkan wadah secara berkala dan mengganti air minum setiap hari. Cara ingin akan sangat membantu agar burung menjadi lebih sehat, aktif, dan lebih gacor.

5. Proses Pemasteran Burung Cucak Ijo – Merawat burung cucok ijo

Keindahan suara burung pengicau sebenarnya tidak benar – benar terjadi begitu saja. Burung yang tidak dilatih dengan baik akan lebih sulit menghasilkan suara yang merdu. Karena itu, Anda harus melakukan proses pemasteran agar suara yang dihasilkan lebih gacor.

Umumnya, pemasteran dilakukan dengan mendekatkan burung dengan burung lainnya. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, setidaknya Anda perlu melakukan pemasteran setiap hari. Baik pagi, siang, sore, atau bahlan malam hari.

Biasanya, proses pemasteran ini dilakukan dengan cara mendekatkan burung cucak ijo dengan jenis burung lainnya. Tapi, selain dengan cara itu, Anda juga bisa melakukan pemasteran dengan menggunakan suara rekaman Cucok Ijo melalui situs streaming audio visual.

Baca juga :

Itulah beberapa cara merawat burung cucok ijo. Khususnya jika Anda ingin mengikuti kontes tersebut.

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

Cara melatih burung kacer

5 Cara Melatih Burung Kacer Agar Sehat dan Gacor

Obat dexamethasone

Kenali Obat Dexamethasone dan Efek Sampingnya