Declaring love is a difficult thing to do, even more difficult than a school exam. Bagaimana tidak, menyatakan cinta bagi beberapa orang tidaklah semudah membalik telapak tangan. Karena ada 2 kemungkinan yang membuat kita merasa resah untuk menyatakannya. Dengan alasan yang berbeda-beda, semisal karena minder, kurang percaya diri, cinta bertepuk sebelah tangan dan karena gengsi berlebihan untuk menyatakan cinta duluan. Adakah cara mengungkapkan rasa sayang ke pacar tanpa perlu menyatakannya?
Yuk simak 7 cara simple untuk mengungkapkan rasa sayang pada pacar tanpa mengatakannya,
- Selalu Menggenggam Tangan Pacarmu
Menggenggam tangan dapat diartikan kalau anda benar-benar ingin menjaga dan melindunginya dari bahaya apapun. Dia yang menggenggam tanganmu kemana saja dan kapanpun ketika kalian pergi, terkadang cara seperti ini berupa perasaan sayangnya yang tidak diungkapkan loh! - Melakukan Kontak Mata
Meskipun berada di keramaian, anda juga sering melakukan kontak mata dengannya. Dalam berbagai acara seperti hangout bareng sahabat-sahabatnya, di kampus atau di kantor untuk yang memiliki kampus atau kantor yang sama.Selain itu, kontak mata dapat disertai dengan senyuman yang identik menyiratkan rasa sayang. Hanya dengan tatapan dan senyuman tanpa menyatakannya kalian sudah menyatakan rasa sayang secara tidak langsung.
- Telepon atau SMS Saat Tidak Ada Kepentingan
Menelpon atau SMS adalah hal yang sering dilakukan seseorang ketika tidak bersama. Selain karena adanya urusan atau keperluan, menelpon di saat-saat tidak ada kepentingan hanya untuk menanyakan kabar dan memberi kabar adalah salah satu bukti sayang kita untuk pacar tanpa mengungkapkannya.Menelpon bisa digunakan sebagai obat rindu setelah lama berpisah, apalagi teknologi canggih saat ini telah menemukan video call yang memudahkan kita untuk menelponnya sekaligus mengetahui keadaannya secara langsung. Tidak hanya saat tidak ada kepentingan atau ada kepentingan saja, menelpon juga bisa dijadikan suatu kebiasaan, sebagai penanda kalau kamu selalu mengingatnya kapanpun dan dimanapun kamu berada.
- Mendengarkan Cerita Dan Berusaha Memberikan Solusi Atas Permasalahannya
Menjadi seorang pendengar yang baik atas semua ceritanya, apalagi kamu memberikan solusi atas semua permasalahannya dan membantu untuk mengatasinya. Karena salah satu sifat cewek adalah ingin dimengerti, cobalah untuk bersabar dalam mendengarkan ceritanya dan keluh kesahnya. Dia akan merasa nyaman dan aman jika kamu membiarkannya bercerita mengeluarkan seluruh bebannya bersamamu yang selalu mendengarkannya.Berikan respon yang sesuai misalnya berikan anggukan, senyuman, saran dan tepukan hangat di pundaknya untuk menenangkannya. Ini dapat diartikan kalau kamu menyayanginya tanpa mengungkapkannya langsung padanya.
- Mengetahui KebiasaannyaKamu harus mengetahui kebiasaannya, baik kebiasaan baik atau buruk. Karena semakin banyak anda menghabiskan waktu dengannya maka semakin banyak pula hal yang anda ketahui tentangnya. Apalagi kalau dia telah nyaman bersamamu, dia tak akan sungkan-sungkan untuk membawamu masuk pada kehidupannya bahkan setiap kebiasaannya. Ini juga salah satu cara simple untuk menunjukkan rasa sayangmu loh, karena selalu memperhatikan dan peduli kepadanya.
- Sering Jalan Bersama
Dengan mengajaknya kencan, itu juga membuktikan rasa sayang anda untuknya loh! Anda dapat mengajaknya nonton film terbaru atau film bergenre kesukanannya akan membuatnya senang. Anda juga bisa mengajaknya menjalani hobi yang kalian geluti bersama, misalnya berolahraga bersama, jika kamu dan dia suka bernyanyi lakukan karaoke bersama, bisa juga dengan berenang, bermain piano, gitar atau alat musik lainnya. Kamu juga bisa mengajaknya hiking untuk melihat sunrise atau sunset. Tapi jangan lupa untuk memintakan izin kepada orangtuanya ya guys!Jalan bersama untuk anda yang low budged juga bisa dilakukan kok, caranya anda cukup mengajaknya kerumahmu atau rumah saudara dan teman – temanmu. Selain mengajaknya keluar ada keuntungan lain yang kamu dapatkan yaitu kamu dapat mengenalkannya pada orang-orang terdekatmu dan ini akan mempererat hubunganmu dengannya.
- Sentuhan Fisik Yang Sopan
Dalam melakukan kontak fisik anda juga harus memperhatikan norma kesusilaan dan kesopanan ya! Boleh saya melakukan kontak fisik bersamanya tetapi juga harus sesuai dengan larangan norma. Dengan melakukan kontak fisik berupa sentuhan-sentuhan spontan dan alami juga dapat menunjukkan bukti sayangmu padanya tanpa harus mengatakannya. Misalnya anda dapat mengelus atau mengacak-acak rambutnya saat sedang mengobrol atau bersantai bersamanya. Anda juga bisa mengelus punggung tangannya atau mengelus pundaknya untuk menenangkannya dikala kalut atau sedih, ini bisa membuatnya tenang, aman dan nyaman loh!Untuk anda yang sudah beranjak ke tahap yang serius menciumnya bukanlah hal yang tidak bisa dilakukan ya, asalkan anda membatasinya itu boleh dilakukan sebagai tanda rasa sayangmu padanya. Tetapi jika dia merupakan orang baru yang sedang kamu dekati, jangan sekali-sekali menyoba cara yang satu ini kalau kamu tidak mau di pukul bahkan ditampar olehnya. Apalagi jika targetmu pemegang sabuk hitam karate, habis sudah kalau kalau berani mencobanya.
Itulah ke-7 cara simple untuk mengungkapkan rasa sayang ke Pacar tanpa mengatakannya. So, bagi anda yang pemalu atau pendiam untuk mengungkapkan rasa sayang anda pada pacar anda, beberapa cara ini dapat anda jadikan referensi untuk menyatakan rasa sayang anda padanya ya. Jangan sampai tidak mencobanya, karena kalau kamu mengabaikannya tanpa melakukan apapun bisa jadi dia akan mengira kau tak menyayanginya. Kalau kau tak mau hubunganmu meregang maka lakukan cara-cara ini ya! Selamat mencoba..