in

7 Pilihan Menu Makanan Saat Menjalani Social Distancing

pilihan menu makanan saat social distancing

Pilihan menu makanan saat social distancing – perkembangan virus Corona sedang menunjukkan hal serius. Belakangan jumlah penderita semakin meningkat. Hingga artikel ini ditulis, jumlah penderita Corona di Indonesia sudah mencapai lebih dari 800 penderita.

Meningginya jumlah penderita di Indonesia bukan tanpa alasan. Aktivitas masyarakat yang tidak bisa dihentikan begitu saja, interaksi yang terlalu bebas, dan pencegahan yang masih terlampau minum membuat virus ini terus menjangkiti masyarakat.

Terkait dengan tindak pencegahan, pemerintah sendiri sudah menganjurkan masyarakat untuk melakukan Social Distancing.

Social distancing sendiri adalah upaya pemutus mata rantai penularan virus. Cara ini dilakukan dengan meminimalisir aktivitas sosial masyarakat. Social distancing menempatkan masyarakat untuk diam di rumah, tidak melakukan aktivitas sosial.

Banyak hal yang akan terganggu saat kita menjalani social distancing. Salah satu diantaranya adalah pemunuhan kebutuhan akan makanan.

Beberapa orang mungkin memilih membeli makanan di luar karena ketidakmampuannya dalam memasak makanan sendiri, atau ketidaktahuan mereka mengenai resep apa yang harus dipilih untuk menu makanan nanti.

Tenang, tidak usah khawatir. Terkait dengan kondisi ini, kami telah menemukan jalan keluar.

Di bawah ini sudah kami susun beberapa pilihan menu makanan saat social distancing. Pilihan makanan ini bisa kalian pilih sebagai menu makan nanti.

Jumlah menu ini ada tujuh. Ketujuhnya bisa kalian buat secara mandiri tanpa harus beli di luar.

Jangan pikirkan tentang kesulitan pembuatannya. Karena kami jamin, menu-menu ini akan sangat mudah dibuat. Bahkan untuk ukuran orang yang jarang masak sekalipun.

Nah, bagaimana, sudah penasaran dengan pilihan menu makanan saat social distancing? Jika iya, yuk simak pembahasannya berikut ini.

pilihan menu makanan saat social distancing

1. Telur ceplok, kecap, nasi putih hangat – pilihan menu makanan saat social distancing

Siapa di sini yang tidak kenal dengan telur ceplok? Sepertinya untuk ukuran Indonesia, telur ceplok sudah menjadi menu yang melegenda. Selain rasanya yang nikmat, proses pembuatannya yang mudah jadi alasan kenapa menu ini banyak dipilih.

Yang kalian butuhkan untuk menu ini hanya telur, garam, dan kecap. Untuk detail pembuatannya kalian sudah tahu kan? Jadi tidak perlu ditulis lagi, ya?

Telur ceplok kecap bisa jadi pilihan terbaik untuk menu makanan pas social distancing. Prosesnya yang mudah dan bahannya yang sedikit membuat menu ini layak masuk list makanan yang wajib dicoba pas social distancing.

2. Mie goreng – pilihan menu makanan saat social distancing

Buat kalian yang tidak bisa masak dan terisolasi di rumah, tenang. Kalian tidak perlu khawatir. Saat kalian lapar, kalian hanya perlu membuat mie goreng sebagai santap makan kalian.

Mie goreng sendiri sudah jadi makanan paling populer di Indonesia. Rasanya yang nikmat dan proses pembuatannya yang mudah membuat mie ini banyak digandrungi.

Oh ya, belakangan pilihan rasa mie goreng juga beragam: mulai dari mie aceh sampai mie ayam bawang, semuanya bisa kalian pilih untuk mengatasi lapar saat social distancing.

3. Nasi goreng – pilihan menu makanan saat social distancing

Jika kalian lapar dan hanya tersedia nasi di dalam rice cooker, kalian bisa tetap makan makanan nikmat tanpa harus keluar rumah kok. Bagaimana caranya? Gampang. Yang perlu kalian lakukan hanya mengolah nasi tersebut menjadi nasi goreng.

Nasi goreng sendiri jadi satu dari sekian menu yang banyak disukai masyarakat Indonesia.

Membuat nasi goreng juga bukan perkara yang sulit. Yang kalian butuhkan hanya nasi, penggorengan dan sedikit bumbu. Bumbunya nggak perlu beragam. Pakai yang ada saja. Yang penting ada garam atau penyedap rasanya. Kami jamin, lapar kalian akan teratasi setelah mengonsumsi olahan makanan yang satu ini.

4. Telur Dadar – Pilihan menu makanan saat social distancing

Buat kalian yang masih punya telur dan sedikit sayur, ada baiknya kalau kalian bereksperimen sedikit. Kalian bisa membuat menu telur dadar untuk atasi lapar kalian.

Membuatnya cukup mudah. Yang perlu kalian lakukan hanya memasukan telur dan campuran sayur pada satu wadah. Kocok hingga semuanya tercampur rata. Setelah itu masukkan semuanya ke dalam penggorengan. Masak hingga matang.

Telur dadar bisa jadi menu makanan terbaik untuk mengisi waktu social distancing kalian. Selain rasanya yang nikmat, proses pembuatannya juga mudah. Cocok untuk kalian yang terisolasi dan tidak punya bakat masak.

5. Bubur – pilihan menu makanan saat social distancing

Jika kalian memiliki kelebihan nasi atau beras, ada baiknya kalian bereksperimen dengan menu bubur. Bubur sendiri adalah menu yang cukup merakyat. Yang kalian perlukan dari menu ini adalah beras, rice cooker dan air yang lebih banyak.

Sama dengan memasak nasi. Membuat bubur bisa kalian lakukan dengan memberi lebih banyak air saat memasak.

Lantas, bagaimana dengan lauknya? Mudah. Kalian bisa menggunakan penyedap rasa sebagai bumbu. Sedang untuk menambah cita rasa, kalian bisa memberi bubur ini kecap dan dadar sebagai lauk.

6. Nasi garam – pilihan menu makanan saat social distancing

Untuk kalian yang sudah tidak memiliki bahan untuk diolah, dan hanya memiliki nasi serta garam, kalian bisa tetap makan dan mengatasi lapar kok. Caranya gampang. Yang perlu kalian lakukan hanya memasak nasi seperti biasa.

Nah, agar rasanya jadi lebih enak dan nyaman di lidah, kalian bisa menggunakan garam atau penyedap rasa.

Rasa asin yang dihasilkan garam akan membuat nasi kalian tetap enak walau dimakan tanpa lauk.

7. Kebab dan pizza – pilihan menu makanan saat social distancing

Buat kalian yang bosan dengan menu-menu super sederhana tadi, kalian bisa kok pakai menu yang lebih enak dan lezat. Kebab atau pizza mungkin? Kalian bisa memakan keduanya saat sedang melakukan social distancing.

Loh, bagaimana mendapatkan bahan-bahannya? Kan bahan dari keduanya jarang tersedia di rumah.

Tenang. Mendapatkan keduanya sangat mudah. Kalian juga tidak perlu menyiapkan bahan-bahan pembuat keduanya. Yang kalian perlukan hanya membuka ponsel, masuk ke aplikasi pengiriman makanan, klik, bayar, dan tunggu di rumah. Beberapa menit kemudian pizza dan kebab pun bisa kalian nikmati saat social distancing. Bagaimana mudah kan?

Baca juga :

Itu tadi beberapa pilihan menu makanan saat social distancing. Menurut kalian, selain menu tadi, apalagi yang asyik dikonsumsi saat social distancing?

Written by Riyadi Siswoyo

Tinggalkan Balasan

Fakta tentang Tasya Rosmala

7 Fakta tentang Tasya Rosmala, Pedangdut Muda yang Kalahkan Nella Karisma

Bukit Bintang Malaysia

5 Kegiatan Seru Untuk Anda Nikmati di Bukit Bintang Malaysia