in

5 Tips Memilih Kerudung Pashmina yang Cocok Dengan Wajahmu

Kerudung pashmina

Kerudung pashmina – Rambutmu adalah mahkotamu, mungkin bisa diganti menjadi kerudungmu adalah mahkotamu. Rasanya itu ungkapan yang akan menjadi tepat ketika menggambarkan kondisi seorang perempuan muslim, dimana ia mengenakan hijab untuk menutupi auratnya yaitu rambut. Untuk menutupi aurat tersebut, perempuan muslim menggunakan bahan yang disebut hijab yang memiliki banyak jenis dan warna, misalnya saja kerudung pashmina. Pashmina sendiri merupakan jenis wol kashmir yang sempurna dan pertama kali di tenun di India.

Berasal dari bahasa Persia dengan kata Pashmineh yang artinya terbuat dari wol. Wol sendiri berasal dari kata Changthangi dengan arti kambing pashmina, kambing yang berada di dataran tinggi himalaya di India, Nepal dan Pakistan. Lembaran kerudung ini dibuat dengan cara pemintalan tangan, ditenun dan dibordil, terbuat dari benang kashmir yang sempurna.

Berikut ini ada beberapa tips yang bisa diterapkan bagi anda pecinta kerudung pashmina agar cocok dengan bentuk wajah, sehingga dapat selalu tampil modis dan cantik di setiap kesempatan.

Kerudung pashmina

1. Kerudung pashmina untuk wajah kotak

Buat anda yang memiliki wajah kotak, pastilah sangat sulit untuk menyesuaikan bentuk kerudung atau bahannya. Jika salah, maka akan terlihat aneh. Untuk itu, penggunaan hijab bagi si pemilik wajah kotak sebaiknya menerapkan bentuk round shape, yang memberikan efek wajah menjadi tirus, dan mengurangi rahang untuk terlihat lebih menonjol. Pilih juga bahan kerudung pashmina yang memiliki karakteristik lembut, tidak terlalu tebal dan bahan terkesan jatuh.

Pilih kerudung dengan bahan yang cocok seperti chiffon, ceruti atau berjenis baby doll, voal dan diamond. Hindari untuk menggunakan kerudung dengan bahan rawis saudia dan juga katun yang memiliki karakteristik kaku.

2. Kerudung pashmina untuk wajah bulat

Sama seperti si pemilik wajah kotak, anda yang memiliki wajah dengan bentuk bulat pun hendaklah memilih kerudung dengan bahan yang mudah dibentuk, dan tidak terlalu kaku, lembut serta tidak terlalu tebal. Misalnya saja untu kerudung pashmina, anda bisa memilih bahan yang terbuat dari chiffon, ceruti atau jenis baby doll, sama seperti wajah kotak. Bahan pashmina ini adalah yang paling lembut dan mudah di atur.

Untuk anda yang ingin mencoba bahan lain kerudung pashmina juga bisa memilih katun jepang dan katun. Bahan ini akan menyerap keringat dan sangat cocok digunakan untuk pemilik wajah bulat. Tapi ada kekurangan dari bahan kerudung ini, yaitu bisa membuat pendengaran anda sedikit terganggu karena bahan yang terbilang cukup tebal.

3. Kerudung pashmina untuk wajah triangle atau hati terbalik

Anda memiliki wajah dengan bentuk triangle atau hati terbalik? Pastika memilih bahan hijab dengan karakter yang tebal dan tidak kaku. Misalnya saja voal, cashmir, ceruti, katun jepang, yang menjadi pilihan tepat untuk kerudung pashmina anda. Selain pashmina, anda juga bisa memilih kerudung lain dengan bahan voal, silk, satin, maxamara dan rawis saudia. Tapi perlu diketahui, anda wajib menghindari kerudung dengan bahan jenis organza, karena akan menambah kesan rahang yang lebih menonjol.

4. Kerudung pashmina untuk wajah lonjong

Kerudung pashmina yang cocok digunakan untuk pemilik wajah lonjong adalah spandek, anda juga bisa menggunakannya dengan cara dililit. Tidak hanya itu, pilihan anda pun dapat dilebarkan dengan memilih bahan ceruti dan baby doll yang akan sangat cocok di wajah anda.

Kerudung pashmina untuk wajah tirus atau oval

5. Kerudung pashmina untuk wajah tirus atau oval

Berbeda dengan kebanyakan pemilik wajah yang lain, dimana mereka harus memilih bahan yang tipis dan tidak kaku. Untuk pemilik wajah tirus atau oval ini justru disarankan untuk memilih bahan dengan karakteristik tebal, lembut, jatuh dan mudah dibentuk. Pemilik wajah oval pun cocok untuk menggunakan model hijab layering atau tumpuk yang tidak berlebihan. Model tersebut akan membuat kesan wajah terlihat semakin berisi, salah satunya ketika menggunakan kerudung pashmina.

Anda dapat memilih kerudung pashmina dengan bahan cashmir atau bahan rajut, voal, katun jepang ataupun katun biasa. Hindari penggunaan bahan tipis seperti chiffon, tapi jika anda tetap ingin menggunakannya, maka siasati dengan pemakaian ciput agar wajah terlihat lebih bervolume.

Baca juga :

Anda juga bisa melihat referensi penggunaan kerudung pashmina yang sering digunakan oleh Nissa Sabyan, dimana model hijab tersebut memberikan kesan edgy pada penampilanmu. Caranya cukup mudah, anda hanya perlu memastikan untuk menggunakan inner ninja terlebih dahulu untuk menutupi leher dengan sempurna. Kemudian pasangkan kerudung di kepala dengan dua sisi sama panjang. Ambil kedua sisi lalu bawa ke belakang, kemudian ikat dengan sempurna. Cara ini tentunya akan menghemat waktumu dalam berdandan, dan cocok digunakan disetiap kesempatan, untuk kuliah, kerja atau berkumpul bersama teman-teman.

Atau  bisa juga mengikuti gaya berhijab menggunakan kerudung pashmina ala Ayana Jihye Moon, hijabers asal Korea Selatan yang akan membuatmu tampak manis. Gayanya pun bisa anda padukan dengan berbagai model baju yang dikenakan pada hari itu, yang lebih menyenangkan anda tidak perlu untuk menggunakan inner ninja, tapi bagi anda yang sudah terbiasa menggunakannya tidak masalah.

Langkah pertama untuk model kerudung pashmina ini anda hanya perlu menyebatkan kerudung pashmina dengan panjang yang berbeda. Kemudian sisi kerudung sebelah kanan yang lebih panjang bisa anda tarik mengelilingi atas kepalamu, sematkan masing-masing sisi jilbab dengan peniti atau jarum pentul, agar tidak mudah lepas. Setelahnya tarik sisi jilbab yang pendek ke belakang dengan menyisakan sisi lain untuk menutupi dada. Cukup mudah bukan? So,, selamat mencoba!!!

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

Resep Bihun Goreng bagi si Pecinta Pedas

Catet ! 3 Resep Bihun Goreng Simpel Dan Lezat

Kurma Ajwa

3 Cara Memilih Kurma Ajwa Kesukaan Rasulullah SAW