Tips tahan berpuasa syawal – menjalani ibadah puasa syawal memang bukan suatu kewajiban. Tapi biar begitu, puasa syawal sendiri tergolong ibadah sunah: ibadah yang kalau dikerjakan dapat pahala, dan apabila ditinggalkan tidak mendapat dosa.
Menjalani puasa syawal memang berbeda dari puasa ramadhan. Ibarat kata, inilah ibadah puasa yang penuh dengan tantangan.
Betapa tidak. Di saat yang lain sudah bisa makan dan menikmati momen pasca lebaran, kita yang sedang menjalani puasa sunah ini justru masih harus menjalani ibadah puasa: menahan diri dari haus, lapar dan amarah juga.
Wajar kiranya kalau menjalani puasa syawal akan lebih sulit. Apalagi kalau mempertimbangkan godaan dan tantangannya.
Tapi tenang, kalian tidak perlu khawatir. Ada beberapa tips dan kiat khusus supaya puasa syawal kalian lancar dan tidak terganggu. Tips ini juga memungkinkan kalian berpuasa dengan lebih nyaman dan tenang.
Nah, buat kalian yang sudah penasaran dengan tips dan kiat tersebut, yuk, langsung saja simak bahasan lengkapnya berikut ini.
1. Langsung berpuasa setelah H+2 lebaran – tips tahan berpuasa syawal
Buat kalian yang tertarik menjalani puasa syawal, kalian bisa menjalani ibadah puasa syawal pada H+2 lebaran. Ada juga yang menganjurkan pada H+1. Hanya saja, menurut hemat kami, H+2 dirasa cukup ideal untuk menjalani puasa syawal.
H+2 adalah waktu yang tidak lagi digunakan untuk mengunjungi sanak saudara. Kalau pun masih, itu hanya dilakukan oleh segelintir orang saja.
Dengan momen tersebut, kita akan lebih mudah dalam menjalani ibadah puasa. Setidaknya, kita tidak akan dihadapkan dengan cemilan dan/atau makanan yang dihidangkan oleh tuan rumah. Itu akan membuat iman kita lebih tahan untuk menjalani ibadah puasa.
2. Niatkan hanya untuk Tuhan – tips tahan berpuasa syawal
Buat yang ingin menjalani ibadah puasa syawal, cobalah untuk tidak memikirkan ganjaran, alasan ataupun tujuan kalian berpuasa. Fokuslah ibadah untuk Tuhan, tidak lebih.
Cara ini mungkin terdengar mudah. Tapi untuk praktiknya, jangan ditanya. Sulit. Akan sangat sulit.
Tapi biar begitu, niat ini adalah yang paling bagus. Idealnya tidak ada tuntutan untuk melakukan ibadah ini. Semua urusan hanya tentang kalian dan Tuhan.
3. Tetap terapkan kebiasaan ramadhan – tips tahan berpuasa syawal
Buat kalian yang pengin puasa syawal, cobalah untuk tetap mempertahankan kebiasaan pas ramadhan. Sebut saja kebiasaan untuk sahur, buka dan mengurangi aktivitas berat.
Ini memungkinkan kalian untuk lebih tahan berpuasa syawal. Dengan demikian, kalian akan lebih tahan berpuasa.
Ya. Mungkin berat. Bahkan sangat berat malah. Tapi kalau tidak dicoba, siapa yang akan tahu. Jadi, coba saja dulu. Lama-lama kalian juga akan terbiasa sendiri.
4. Give a reward – tips tahan berpuasa syawal
Buat kalian yang baru memulai puasa syawal, buat kalian yang merasa sulit untuk melakukan puasa syawal, cobalah untuk mempertimbangkan reward. Khususnya saat kalian berhasil menjalani ibadah puasa yang satu ini.
Kenapa harus dengan reward? Karena kami percaya, reward sedikit banyaknya bisa mengangkat mood dan semangat kalian.
Tidak perlu reward yang mahal atau langka. Reward sederhana juga tidak masalah. Yang penting, saat kalian mendapatkan reward tersebut, mood dan semangat kalian akan bertambah.
Untuk apa jenis reward-nya, kami pikir hanya kalian yang tahu. So, silakan tentukan dan terapkan.
5. Buat diri kalian nyaman – tips tahan berpuasa syawal
Nyaman. Satu kata yang mudah diucapkan tapi sulit didapatkan. Nyaman akan membuat kita jadi lebih enjoy dalam menjalani sesuatu: termasuk di dalamnya menjalani ibadah.
Oleh karena itu. Kalau kalian pengen ibadahnya lancar, puasanya lancar, cobalah untuk nyaman terlebih dahulu.
Bagaimana cara mendapatkan nyaman? Sulit. Karena nyaman itu tergantung bagaimana kalian. Tergantung sukanya kalian. Kalau kalian sukanya A, lakukan A. Jika sukanya B, lakukan B. Begitu seterusnya.
6. Jangan cuma di rumah, jalan-jalan biar lebih seru – tips tahan berpuasa syawal
Jika kalian sedang puasa syawal, jangan cuma stay di rumah saja. Keluar rumahlah. Jalan-jalan, cari suasana seru. Tapi jangan lupa: gunakan masker, pakai pakaian yang tertutup dan jaga jarak.
Perlu diingat juga bahwa sekarang adalah masa Pembatasan Sosial Berskala Besar. Jadi, keluarnya cukup jalan-jalan pakai sepeda motor saja. Kalau punya sepeda biasa, ya, pakai sepeda biasa. Kalau punya mobil, ya, silakan pakai mobil. Asal tidak keluar dan berkerumun, tips ini tetap aman dan layak dicoba.
Oh ya, biar lebih seru, jangan lupa buat bawa saudara atau kerabat dari rumah. Inget, loh, kerabat atau saudara dari rumah. Bukan saudara ketemu gede. Apalagi kecengan.
7. Main game juga seru – tips tahan berpuasa syawal
Buat kalian yang suka nge-game dan pengen puasa syawal, kalian tetap biasa puasa dengan main game, kok. Asal jangan lupa waktu saja. Maksudnya, kalau waktunya buka, ya, buka. Kalau waktunya solat, ya, solat. Yang penting inget waktu.
Terus satu lagi. Karena kalian lagi ngejalanin puasa, inget juga, mulutnya dijaga. Pastikan anjing, monyet, babi, sama si bangsat tidak keluar kandang.
Ya, kalau kalian mau tetep keluarin mereka juga tidak masalah. Itu terserah kalian. Tapi kalau nanti ibadah puasa kalian tidak diterima, ya, itu urusan kalian. Yang penting kami sudah ngingetin.
Baca juga :
- Resep Kreatif Mie Samyang Yang Wajib Dicoba
- Simak Fakta dan Khasiat Pohon Ketapang
- 7 Makanan dan Minuman ini Bisa Bikin Paru-Paru Sehat
- Wow! 5 Fakta Orgasme Bisa Bikin Wanita Lebih Awet Muda
Itu tadi beberapa tips tahan berpuasa syawal. Buat kalian yang puasa syawal, kalian bisa coba tips di atas. Siapa tahu, buat kalian, tips tadi tidak hanya berguna, tapi juga super efektif. So, selamat mencoba.