in

Simak Cara Mengatasi Rambut Rontok

Mengatasi rambut rontok

Mengatasi rambut rontok – Rambut adalah salah satu bagian tubuh yang dapat menunjang penampilan. Rambut yang rontok dapat membuat penampilan jadi terasa kurang maksimal. Karena itu, perkara rambut rontok bisa menjadi masalah yang menyebalkan. Meski begitu, selalu ada hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi rambut rontok.

Sebenarnya ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi rambut rontok. Tergantung penyebab rambut rontok itu sendiri. Pada umumnya, rambut rontok disebabkan oleh kurangnya zat besi, perubahan hormin, kulit kepala bermasalah, perawatan rambut yang tidak sesuai, dan akibat konsumsi obat – obatan.

Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi rambut rontok yang bisa Anda coba lakukan:
Mengatasi rambut rontok

  1. Solusi Masalah Rambut Rontok Dengan Lidah Buaya

    Sudah sejak lama lidah buaya dipercaya sebagai salah satu bahan untuk menjaga kualitas rambut dan menyelesaikan berbagai masalah rambut. Termasuk rambut rontok. Tanaman lidah buaya dapat membantu Anda menyeimbangkan kadar pH pada kulit kepala dan rambut.

    Cara memanfaatkan lidah buaya untuk mengatasi rambut rontok adalah dengan menggunakan gel lidah buaya. Biarkan gel tersebut merembes ke dalam kulit kepala sambil dipijat dengan lembut. Kemudian diamkan sekitar 15 – 20 menit sebelum dibilas dengan air. Anda bisa melakukan cara ini secara rutin sebanyak dua kali dalam seminggu.

  2. Mengatasi Rambut Rontok Dengan Neem atau Nimba

    daun neem
    Neem atau Nimba memiliki sifat anti bakteri yng baik. Di India, daun neem simabiasa digunakan untuk mengatasi rambut rontok. Dengan menggunakan daun neem, aliran darah ke kulit jadi lebih stabil. Selain itu, daun neem juga membantu membunuh bakteri atau pun kutu yang ada pada rambut.

    Menggunakan daun neem juga cukup mudah. Anda hanya perlu merebus beberapa helai daun neem hingga warn air rebusan berubah. Selanjutnya, biarkan air tersebut menjadi dingin dan gunakan untuk mencuci rambut. Jika digunakan seminggu sekali secara rutin, maka rambut rontok dan ketombe Anda akan berkurang.

  3. Teh Hijau Terbukti Dapat Mengatasi Rambut Rontok

    Teh hijau memang diketahui memiliki berbagai manfaat. Anda bisa menggunakan teh hijau dalam berbagai bentuk olahan. Yang paling umum adalah sebagai makanan atau minuman. Tapi, selain itu teh hijau juga bisa dimanfaatkan untuk mencegah rontok.

    Caranya adalah dengan merebus 3 kantong teh hijau. Lalu gunakan air rebusan ini untuk membilas rambut. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Anda perlu melakukannya secara rutin. Selain membantu mengendalikan rambut rontok, teh hijau juga membantu melindungi kulit kepala dari sengatan sinar matahari.

  4. Mengatasi Rambut Rontok Dengan Jus Ketumbar

    Mengatasi rambut rontok
    Jus ketumbar dapat membantu Anda meningkatkan pertumbuhan rambut dan mengurangi rambut yang rontok. Caranya adalah dengan menggiling daun ketumbar segar hingga menjadi pasta. Selanjutnya, saring dan simpan jus ketumbarnya.

    Untuk menggunakan jus ketumbar, Ada bisa mengoleskan jus pada rambut dan kulit kepala. Lalu diamkan sekitar satu jam, dan bilas dengan menggunakan shampoo yang ringan. Melakukan cara ini secara rutin setiap dua kali seminggu dapat membuat rontok berkurang dan rambut menjadi halus.

  5. Kentang Dapat Mengatasi Rambut Rontok

    Siapa sangka kalau kentang bisa menjadi salah satu solusi mengurangi rambut rontok? Kandungan kalium dalam kentang ternyata membantu mengembalikan kekuatan rambut. Untuk menggunakan kentang sebagai solusi rambut rontok, Anda bisa menghaluskan kentangnya terlebih dahulu, lalu peras untuk mendapatkan jusnya. Lalu tambahkan satu sendok makan madu dan gunakan sebagai masker rambut.

    Setelah didiamkan selama 15 menit, Anda bisa membilas masker kentang dengan menggunakan shampoo ringan. Anda dapat melakukan perawatan ini seminggu sekali untuk hasil yang optimal.

  6. Cara Mengatasi Rambut Rontok Dengan Minyak Esensial Kelapa

    Minyak esensial kelapa juga dikatakan dapat membantu mengatasi rambut rontok. Penggunaan minyak esensial kelapa juga cukup mudah. Anda hanya tinggal memijat lembut kulit kepala Anda dengan menggunakan minyak esensial kelapa selama beberapa menit.

    Dengan pijatan yang lembut, folikel rambut dapat tetap aktif dan rontok rambut dapat berkurang. Akan tetapi, perhatikan agar tidak memijat terlalu keras. Karena hal itu malah dapat membuat rambut menjadi rusak.

  7. Mengurangi Rambut Rontok Dengan Bawang dan Madu

    Bawang memiliki kandungan sulfur yang tinggi. Kandungan sulfur yang tinggi dapat membantu Anda mengurangi rambut yang rontok. Cara menggunakan bawang untuk mengurangi rambut rontok adalah dengan mencampur air perasan bawang dengan satu sendok madu.

    Oleskan campuran tersebut di kulit kepala Anda dan diamkan selama dua jam. Dengan melakukan perawatan ini secara rutin, rambut akan menjadi kuat dan tidak gampang rontok.

  8. Atasi Rambut Rontok Dengan Alpukat

    Mengatasi rambut rontok
    Alpukat termasuk salah satu buah yang memiliki kandungan protein alami yang bagus untuk rambut dan kulit kepala Anda. Karena itu, alpukat sering dijadikan bahan untuk masker rambut. Alpukat ini bisa Anda gunakan dengan terlebih dulu menghancurkan alpukat sampai kental sebelum dijadikan masker rambut. Melakukan perawatan rambut menggunakan alpukat secara rutin dapat memberikan hasil yang optimal.

  9. Jambu Biji Juga Mampu Mengatasi Rambut Rontok

    Jambu biji mengandung vitamin B3, B5, dan B6. Kandungan vitamin ini baik untuk membantu menyelesaikan berbagai masalah rambut dan kulit kepala. Misalnya rambut rusak, membersihkan kulit kepala, hingga mengurangi rambut rontok.

    Masker dari jambu biji bisa Anda buat dengan menghancurkan jambu biji hingga menjadi seperti bubur lembut. Kemudian tambahkan putih telur dan aduk hingga rata. Setelah itu, Anda bisa langsung mengaplikasikan campuran tersebut ke rambut dan kulit kepala. Diamkan selama kurang lebih 40 menit dan bilas hingga bersih dengan menggunakan shampoo.

Baca juga:

Nah, itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi rambut rontok. Dengan melakukan ini secara rutin, maka Anda bisa mendapatkan kembali rambut yang sehat dan kuat. Lakukan perawatan ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

Manfaat Daun Singkong

Manfaat Daun Singkong yang Kudu Wajib Diketahui

manfaat mencukur bulu kemaluan

7 Manfaat Mencukur Bulu Kemaluan ini Jarang Disadarin Orang