in

Catat, Inilah 7 Unit Kegiatan Mahasiswa yang Wajib Diikuti!

unit kegiatan mahasiswa yang harus diikuti

unit kegiatan mahasiswa yang harus diikuti

Unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti – dalam dunia perkuliahan kita akan mengenal yang namanya unit kegiatan mahasiswa a.k.a UKM. Di setiap kampus jumlah dan formasi UKM-nya berbeda-beda, tergantung bagaimana dan seperti apa keaktifan mahasiswa di sana. Kampus besar belum tentu punya UKM yang banyak dan aktif, sedang kampus kecil juga sudah pasti punya UKM uang sedikit.

Ya, UKM sendiri adalah unit kegiatan yang membantu mahasiswa dalam mengembangkan minat bakat dan skill mereka. Dengan kata lain, Ini adalah wadah terbaik bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan.

Di Indonesia sendiri ada banyak UKM. Beberapa mungkin umum, banyak ditemui di kampus-kampus mainstream. Sedang sisanya adalah UKM yang unik, yang jarang ditemui di banyak daerah dan kampus-kampus di Indonesia. Tapi untuk UKM yang satu ini, kita nggak akan bahas dulu. Sebab pada pembahasan ini kita akan berfokus pada unit kegiatan mahasiswa yang menguntungkan dan wajib untuk diikuti.

Lah, emang ada UKM yang menguntungkan? Ada dong. Dan gue bakal rangkumin UKM-UKM tersebut pada uraian di bawah ini.

1. Paduan suara – unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti ini bisa jadi lahan kalian untuk mengembangkan kemampuan bernyanyi dan jodoh

Siapa sih yang nggak tahu eksistensi padus di jagat perkualiahan. Sebagai UKM paling top, paduan suara emang diakui memiliki karisma dan keunikan tersendiri. Sebab, selain sebagai wadah untuk penyanyi kampus, UKM ini juga jadi surga untuk para pencari jodoh.

Loh, kok bisa? Bisa dong. Karena pada umumnya padus akan diikuti oleh mereka yang punya kemampuan bernyanyi. Dan sebagaimana yang kita tahu; mereka yang punya kemampuan bernyanyi pasti memiliki wajah yang cantik dan tampan. So, ini adalah peluang dan cara untuk kita dapatin jodoh. Toh kan nggak salah kalau kita ngembangin kemampuan nyanyi sambil cari jodoh?

2. Unit kegiatan rohani – unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti mereka  yang membutuhkan sentuhan rohani

Bagi kalian yang merasa kosong dan kurang greget dalam hidup, kalian bisa gabung ke unit kegiatan mahasiswa ini. Kenapa? Karena di sinilah tempat kalian menemukan ketenangan batin. Selain itu, untuk kalian yang juga ingin belajar agama, ini adalah tempat terbaik.

Walau banyak anggapan miring tentang UKM ini, tetap saja, UKM ini menjadi sumber ketenangan utama bagi akhi ukhty kampus.

Oh ya. Kalau kalian juga ingin cari jodoh, UKM ini juga  bisa jadi tempat terbaik loh. Sebab, hanya di sinilah kalian menemukan jodoh terbaik dengan pendekatan taaruf. Ya, nggak masalah dong kalau kita belajar agama sambil cari jodoh?

3. Robotik – unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti ini punya pamor yang baik, apalagi kalau berhasil menyabet juara

Robotik emang nggak ada di semua kampus. Tapi kalau kalian nemuin UKM ini di kampus, kalian harus bersyukur dan buru-burulah untuk gabung. Kenapa? Karena dengan kalian gabung ke UKM ini, kalian bisa belajar robot dengan pendekatan yang lebih menyenangkan.

Satu lagi. Karena robotik adalah UKM populer, apalagi kalau sudah berhasil mengharumkan nama kampus, popularitas kalian selaku anggota juga akan semakin baik dan meningkat.

4. Olahraga – unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti ini berdampak positif dalam meningkatkan popularitas kalian loh

Siapa di sini yang nggak suka olahraga? Siapa di sini yang kagum sama anggota UKM olahraga yang badannya bagus dan terawat? Ya. Kayaknya semua sepakat kalau anggota UKM ini memiliki badan yang bagus, kencang dan terawat, ya. Gimana nggak wong tiap kumpul selalu dihabiskan dengan olahraga kok. Gimana nggak kencang dan terawat, iya nggak?

Nah, kalian juga bisa mengikuti UKM ini kalau pengen dapetin hal yang sama. Kalian bisa gabung di unit kegiatan mahasiswa olahraga.

Oh ya, kalian juga harus tahu. Unit kegiatan mahasiswa ini nggak melalui olahraga dan turun ke lapangan, kok. Biarpun sebagian besar kegiatannya adalah aktivitas fisik, unit kegiatan mahasiswa ini juga sering ngelakuin gathering, diskusi dan tukar pikiran dalam satu forum tertentu.

5. Resimen mahasiswa – unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti ini punya banyak manfaat untuk para anggotanya

Kalau pas ospek kalian nemuin orang yang pakai atribut militer, itu tandanya mereka adalah anggota Resimen Mahasiswa alias Menwa. Anggota Menwa nggak dipilih dan diangkat sembarangan loh. Mereka juga mendapatkan aneka pendidikan dan diklat.

Menariknya, Menwa ini adalah unit kegiatan mahasiswa yang dibimbing dan dibina langsung oleh TNI. Pendidikan mereka juga dilakukan oleh satuan TNI. Sehingga nggak aneh setelah pelantikan anggota, mereka sudah bisa memakai seragam ala militer dan baret warna ungu.

Bagi kalian yang tertarik gabung Menwa, kalian harus tahu dulu kalau syarat jadi Menwa gampang-gampang sulit. Tapi itu semua bakal kehapus tatkala kalian tahu kalau tiap anggotanya mendapat uang saku.

6. Pecinta alam – unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti oleh mereka suka naik gunung

Pecinta alam atau Mapala adalah unit kegiatan yang cukup favorit. Terlebih saat ini banyak konten kreator yang mengeksplor gunung dan alam Indonesia. Walau nggak selamanya kegiatan Mapala berhubungan dengan gunung dan alam, tetap saja, kegiatan ini adalah yang lebih dekat untuk hal-hal tadi.

Hanya saja, untuk kalian yang pengen ikut unit kegiatan ini, kalian harus siap fisik dan mental. Sebab, menurut bocoran, unit kegiatan ini adalah yang paling “sadis” dalam proses pendidikannya.

Tapi tenang, nggak usah khawatir. Pada perkembangannya mereka  sudah mengikuti SOP dan peraturan, kok. Jadi biar pun sadis, mereka tetap mempertimbangkan asas kemanan dan kenyamanan tiap anggota.

7. Wifi User – unit kegiatan mahasiswa yang harus diikuti ini menguntungkan mahasiswa yang kehabisan kuota

Sebenarnya nggak cocok juga wifi user disebut sebagai UKM. Tapi biar begitu, dari semua UKM yang ada di masing-masing kampus, kelompok inilah yang paling banyak anggotanya. Kegiatan yang fleksibel dan nggak ada “pendidikan” khusus membuat para anggota betah berlama-lama jadi anggota.

Baca juga :

Nah itu tadi beberapa unit kegiatan mahasiswa yang wajib diikuti. Menurut kalian, dari ketujuh UKM di atas, manakah yang paling menarik layak untuk diikuti?

Written by Riyadi Siswoyo

Tinggalkan Balasan

Inilah 5 Film Populer Park Hyung Sik

Penting ! Inilah 5 Film Populer Park Hyung Sik

fakta menarik tentang paula verhoeven

7 Fakta Menarik tentang Paula Verhoeven ini Bikin Melongo