in

7 Manfaat Jenggot Bagi Pria

manfaat jenggot bagi pria

manfaat jenggot bagi pria

Manfaat jenggot bagi pria – pernahkah kalian bertanya pada diri kalian sendiri mengenai: kenapa para pria banyak yang memilih memelihara jenggot dan kumis? Kenapa mereka tidak memilih penampilan yang klimis: penampilan yang bersih dan bebas dari rambut janggot ataupun kumis? Coba, tanyakan pada diri kalian, atau pada rumput yang bergoyang.

Ya, jenggot emang lekat banget sama kalangan pria. Badan tubuh ini emang nggak bisa terpisahkan dari kaum adam. Bahkan, beberapa dari mereka sempat berujar bahwa: pria tanpa jenggot itu ibarat singa yang gundul, jelek, dan kehilangan wibawa.

Pertanyaannya kemudian adalah: apakah semua pernyataan itu benar? Apakah tidak ada hal lain yang menyangkut pilihan pria untuk berjenggot?

Kalau dirunut lebih jauh, banyak alasan yang berkenaan dengan kenapa pria memilih berjenggot. Alasan-alasan ini biasanya punya latar belakang yang beragam. Mulai dari penampilan, kebutuhan biologis, sampai masalah kesehatan. Tapi di luar daripada itu, menumbuhkan jenggot sendiri punya manfaat yang nggak sedikit. Gue merangkum 7 manfaat menumbuhkan jenggot bagi pria. Manfaat-manfaat ini baiknya kalian pelajari dan perhatikan dengan seksama. Barang kali, suatu saat kalian ingin menumbuhkan jenggot, kalian bisa punya alasan lebih dibanding hanya urusan penampilan.

Nah, adapun manfaat jenggot dari pria yang gue maksud di sini adalah sebagai berikut.

1. Mencegah kanker kulit akibat paparan sinar UV – manfaat jenggot bagi pria ini sudah diteliti oleh para ahli loh

Kalau kalian belum tahu, sinar UV dari matahari memiliki dampak yang luar biasa untuk tubuh kita, khususnya kulit. Kulit yang sering terpapar sinar matahari memiliki kencenderungan rusak atau bahkan terkena kanker. Oleh karena itu, manusia sangat dianjurkan untuk menghindari sinar matahari langsung di atas jam 9 pagi. Kalaupun harus beraktivitas di luar ruangan, sangat penting kiranya agar manusia menggunakan tabir surya untuk melindungan kulit dari kerusakan.

Nah, lain cerita saat kita memiliki jenggot. Dengan jenggot yang tebal, seseorang bisa menghindarkan kulitnya dari paparan matahari langsung. Ini jelas baik, apalagi untuk menghindari resiko kanker kulit.

Lah, kulit mana aja emang? Kan yang terlindungan akibat jenggot cuma kulit bawah dagu dan leher bagian depan aja? Ya, betul, Dengan kalian memiliki jenggot, kulit bagian-bagian itu akan terhindar dari sinar matahari langsung dan mengurangi resiko kanker kulit.

2. Mencegah penuaan dini – manfaat jenggot bagi pria ini masih berkaitan dengan manfaat pertama loh

Selain mencegah kanker kulit, keberadaan jenggot juga berpengaruh untuk menahan sinar UV agar nggak mempercepat penuaan dini. Untuk yang satu ini pola kerjanya hampir sama dengan pencegahaan kanker. Jadi, rambut jenggot akan berperan sebagai penghalang sinar matahari. Sinar matahari yang tidak sampai ke kulit secara langsung akan membuat peluang penuaan dini lebih berkurang.

Hehehe… bahasa gue bingungin, yah? Intinya sih jenggot bisa bikin penuaan dini berjalan lebih lambat karena sinar matahari langsung yang memapar kulit sudah terhambat jenggot lebat. Gimana, paham kan?

3. Menambah kemacoan seorang pria – manfaat jenggot bagi pria ini sudah nggak bisa diabaikan lagi

Sudah banyak yang berpendapat kalau jenggot membuat penampilan pria lebih manly. Nah, apakah itu benar? Tentu saja. Jenggot akan membuat garis wajah pria lebih terlihat dan tegas. Ini jelas sesuai dengan citra pria yang gagah dan tegas.

Tapi perlu diingat juga, nggak semua jenggot membuat penampilan pria jadi manly. Hanya jenggot yang terawat dan rapih saja yang memberi manfaat demikian. Sedangkan jenggot-jenggot manjang yang terurai hingga dada, itu bukan memberi kesan manly pada pria. Itu akan membuat pria lebih mirip petapa atau pemuka suatu agama.

4. Sebagai alat untuk menarik perhatian cewek – manfaat jenggot bagi pria ini sudah nggak diraguin lagi khasiatnya

Buat kalian yang nggak tahu: ternyata jenggot juga berperan aktif dalam memikat perhatian cewk loh. Jenggot membuat penampilan pria jadi lebih memikat, tampan dan maco. Dengan semua hal tadi, bukan nggak mungkin cewek bakal gampang tertarik dan terpikat pada penampilan mereka.

Oh, ya, buat yang satu ini, nggak semua model jenggot yang bisa digunakan. Hanya jenggot-jenggot yang rapih dan tertata saja yang bisa menarik perhatian cewek.

5. Mengurangi resiko alergi atau gatal pada leher – manfaat jenggot bagi pria ini dilihat dari sudut pandang medis loh

Karena melindungi leher dari paparan debu dan sinar matahari, jenggot berperan aktif dalam menjaga leher dari keduanya. Ini pola ini, kita akan sangat mudah menjaga kesehatan leher dan membuatnya aman dari resiko alergii atau gatal yang diakibatkan debu.

Manfaat ini bisa kalian dapatkan saat memiliki jenggot tebal, namun tetap rapih dan terawat. Dengan kepemilikan ini, kalian akan membuat leher kalian bersih, sehat dan aman dari paparan debu.

Loh, kok bisa begitu? Iya. Jadi jenggot di sini berperan sebagai filter. Dia memfilter debu dan membuatnya berhenti di sana. Dengan begitu debu nggak masuk ke permukaan leher dan nggak ngebuat leher jadi alergi ataupun gatal. Kondisi ini umum terjadi di lingkungan berpolusi seperti Jakarta dan sebagainya. Sayangnya, meski bermanfaat, ada resiko lain yang harus kalian dapatkan.

Ya, karena bertindak sebagai filter, jenggot akan selalu kotor dan penuh debu. Untuk mengatasinya, membersihkan jenggot setiap hari jadi solusi dan tindakan yang wajib diambil.

6. Melindungi diri dari sales penumbuh jenggot – manfaat jenggot bagi pria ini efektivitasnya parah banget sih

Pernah nggak sih kalian ditawari produk sama sales? Gue sih pernah. Produk yang ditawarkan saat itu adalah penumbuh jenggot. Parahnya, sales yang menawarkan ini semangatnya gila sampai akhirnya gue keganggu dan memilih buat pergi. Lain halnya sama temen gue. Karena udah punya jenggot, doi jadi nggak ditawarin lagi.

Nah, intinya, buat kalian yang nggak mau ditawarin produk penumbuh jenggot, kalian harus panjangin jenggot kalian secara alami yah.

7. Mencegah kita agar nggak terjamah tante-tante genit – manfaat jenggot bagi pria yang cocok untuk pria yang sering keluar malam

Buat kalian yang baby face dan hobi keluar malam atau menggeluti dunia malam, ada baiknya kalian menumbuhkan jenggot. Loh kenapa? Karena dengan jenggot kalian akan terhindar dari jamaah tante-tante gatel penyuka brondong.

Ya, tante emang suka sama berontong yang mukanya klimis. Maka dari itu, sebagai upaya buat menghindari itu, ada baiknya kalian menggunakan jenggot.

Baca juga :

Nah itu tadi beberapa manfaat jenggot bagi pria. Menurut kalian, mana manfaat yang paling utama dari menumbuhkan jenggot?

Written by Riyadi Siswoyo

Tinggalkan Balasan

topik pembuka obrolan

7 Topik Pembuka Obrolan Bareng Gebetan ini Serunya Parah

5 Tips Pintar Mempunyai Perut Tanpa Lemak

5 Tips Pintar Mempunyai Perut Tanpa Lemak