in

3 Racikan Bandrek Susu Lezat Untuk Hangatkan Badan

Racikan Bandrek Susu dengan Ayam Kampung

Racikan bandrek susu – Musim penghujan telah datang, kita pun harus bersiap dengan cuaca dingin dan hari-hari yang basah karena derasnya hujan. Pastinya anda pun sudah pasti menyiapkan perlengkapan musim hujan, seperti payung, jaket, jas hujan dan lain-lain, tapi jangan sampai lupakan asupan minuman yang bisa menghangatkanmu dari dalam ketika udara dingin menyerang. Diantaranya pilihan minuman hangat itu, ada bandrek susu yang patut anda coba. Minuman khas dari tanah sunda yang sudah lama menjadi minuman favorit.

Minuman berwarna coklat kemerahan dari bandrek susu, memiliki bahan dasar yang penting dan tidak boleh anda lewatkan, yaitu jahe dan gula merah. Kedua bahan pokok tersebut bisa anda campurkan dengan rempah-rempah yang bisa menghangatkan tubuh, misalnya saja merica, pandan, serai, bahkan telur ayam kampung, dan tentunya tidak lupa untuk menambahkan susu agar rasanya lebih manis dan nikmat.

Masyarakat sunda atau yang lainnya, meyakini jika minuman tradisional bandrek atau bandrek susu ini bisa memberikan banyak manfaat dan memulihkan kondisi seseorang dari berbagai penyakit ringan. Contohnya saja ketika seseorang mengalami batuk atau sakit tenggorokan, pasti bandrek susu masuk ke dalam list minuman tradisional yang disarankan orang tua atau keluarga, sebagai alternatif pemulihan tubuh.

Namun saat ini tidak banyak pedagang yang menjajakan bandrek susu, kadang kita harus menunggu lama untuk pedagang gerobak bandrek atau pergi ke warung-warung kopi. Tapi jika anda sedang ingin meminumnya, atau harus meminumnya untuk membantu menghangatkan badan, maka anda bisa membuat bandrek susu sendiri di rumah yang tak akan kalah lezatnya. Berikut ada beberapa rekomendasi racikan dari bandrek susu yang bisa anda buat sendiri.

Minuman berwarna coklat kemerahan dari bandrek susu, memiliki bahan dasar yang penting dan tidak boleh anda lewatkan, yaitu jahe dan gula merah. Kedua bahan pokok tersebut bisa anda campurkan dengan rempah-rempah yang bisa menghangatkan tubuh, misalnya saja merica, pandan, serai, bahkan telur ayam kampung, dan tentunya tidak lupa untuk menambahkan susu agar rasanya lebih manis dan nikmat.

Racikan bandrek susu

1. Racikan Bandrek Susu khas Sunda

Kita awali dengan resep awal bandrek susu dari daerah asalnya yaitu tanah sunda. Anda hanya memerlukan bahan-bahan seperti

  • 350 gram gula merah yang diiris halus
  • 80 gram jahe yang dibakar kemudian geprek
  • 3 batasn serai jangan lupa digeprek
  • 1 liter air putih atau mineral
  • 1 lembar daun salam bersihkan terlebih dahulu
  • ½ sendok makan garam
  • Susu kental manis rasa vanila secukupnya sesuai dengan selera anda

Jika bahan-bahan tersebut sudah tersedia, anda bisa lanjutkan ke tahap berikutnya untuk membuat bandrek susu. Pertama-tama anda harus merebus air dan gula di dalam panci hingga mendidik. Ketika air gula sudah mendidih, tinggal tambahkan daun pandan yang sudah anda ikat menyerupai pita. Masukkan juga jahe bakar dan batang serai, aduk lagi hingga beberapa saat.

Agar menambah cita rasa dari bandrek susu, tambahkan garam sesuai dengan selera anda, aduk hingga dirasa semua bahan telah menyatu dan minuman selesai diproses. Tuangkan ke dalam gelas, kemudian tambahkan susu kental manis yang akan bikin bandrek susu anda tambah lezat. Nikmat di cuaca dingin, sambil menghabiskan quality time bersama keluarga.

Racikan Bandrek Susu dengan Ayam Kampung

2. Racikan Bandrek Susu dengan Ayam Kampung

Anda sudah mahir membuat bandrek susu original, saatnya menambah skill memasak dengan mencoba racikan bandrek susu yang dicampur dengan ayam kampung, hmmm pastinya meningkatkan nafsu makan sekaligus menyehatkan badan. Bahan-bahannya tidak jauh berbeda dengan bandrek susu original, anda hanya perlu menyiapkan

  • 25 gram gula merah
  • 5 cm jahe
  • 1 batang serai
  • 1 helai daun pandan
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh cengkeh
  • 1 sendok teh lada putih
  • 500 ml susu segar
  • 1 butir telur ayam kampung

Cara pembuatan bandrek susu ayam kampung pun sama dengan versi original. Anda hanya perlu memanaskan susu, lalu masukkan cengkeh, serai, lada putih dan pandan yang tadi sudah disiapkan. Aduk hingga menyatu, kemudian masukkan jahe yang sudah digeprek, gula merah yang sudah diiris harus dan sedikit garam. Sambil menunggu minuman mendidik, anda bisa mengocok telur ayam kampung, ambil sedikit susu panas yang sedang anda masak, campurkan dengan telur ayam kampung dan kocok hingga tercampur.

Saat racikan bandrek susu tadi matang, tuangkan campuran ayam kampung dan susu tadi sedikit demi sedikit, aduk perlahan hingga semuanya tercampur. This is it… bandrek susu ayam kampung pun berhasil anda buat.

Bandrek Special Medan

3. Bandrek Susu Wajib Coba Bandrek Special Medan

Bonus untuk anda yang menyukai bandrek susu, anda bisa menambah list minuman favorit yang hampir sama, yaitu bandrek special Medan, minuman bandrek asal tanah sumatera. Cara buatnya sangatlah mudah, anda tinggal menyiapkan

  • Gula merah atau bisa juga gula aren sesuai kebutuhan
  • 100 gram jahe merah
  • 1 lembar daun pandang wangi
  • 2 batang serai yang sudah dimemarkan
  • ½ sendok teh merica
  • 1 butir telur ayam kampung
  • Garam secukupnya
  • Susu kental manis vanila

Anda bisa memulai membuat bandrek special Medan, dimana prosesnya lagi-lagi tidak jauh berbeda dengan bandrek susu dari Jawa Barat. Yang perlu anda lakukan pertama kali adalah merebus air sebanyak 4 gelas, kemudian masukkan jahe dan serai yang sudah dimemarkan, panaskan dalam panci.

Ketika air dan campuran jahe serta serai sudah mendidih, tambahkan garam, irisan gula merah atau gula aren, dan merica. Aduk bahan-bahan tadi hingga merata, tunggu hingga mendidih kembali. Jika sudah selesai, tuangkan air bandrek ke dalam cangkir atau gelas, tambahakn susu kental manis rasa vanila agar cita rasanya semakin lezat.

Baca juga :

Simple, easy, and yummy!!! Bandrek susu bisa anda buat di rumah, untuk menemani anda di suasana dingin di musim penghujan seperti sekarang. Selamat mencoba!!!

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

Cara membuat telur asin Rasa Bawang

Yuk Intip 5 Cara Membuat Telur Asin Paling Enak

Tidak Pernah Terlibat Skandal - Fakta Seohyun SNSD

Kenali 7 Fakta Seohyun SNSD Pemeran Utama Private Lives