in

7 Khasiat Penting Tanaman Hias Bunga Tapak Dara

Bunga Tapak Dara Bisa Digunakan Untuk Mengobati Bisul, Borok, dan Gondok

Halo ibu-ibu di rumah,,,, lagi ngapain nih???  Seperti yang ibu-ibu ketahui, jika belakangan ini orang-orang sedang keranjingan dengan tanaman hias, yups!! Hobi memelihara tanaman hias kembali digemari orang-orang setelah pemerintah menganjurkan masyarakat untuk lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Mulai dari work from home sampai school from home. Untuk itu, memelihara tanaman hias ini dianggap menjadi salah satu cara untuk me-refresh diri dari kepenatan yang melanda selama pandemi. Terlebih dipercaya tanaman-tanaman hias ini pun tidak hanya sekedar cantik, namun membawa banyak manfaat. Salah satu tanaman hias yang mulai digandrungi lagi adalah bunga tapak dara.

Bunga tapak dara memiliki ukuran bunga yang kecil-kecil dan beragam warna, sekilas jika anda memperhatikan pun, bisa jadi akan menemukan tanaman ini karena memang lumrah ada di pekarangan rumah. Jenis dari tapak dara pun bermacam-macam, seperti bunga tapak dara yang bisa Anda jadikan tanaman hias sekaligus tanaman obat yakni jenis catharanthus roseus, dimana daunnya berbentuk oval dan berwarna ungu muda. Berikut informasi dari bunga tapak dara sebagai tanaman hias sekaligus pengobatan yang perlu anda ketahui, jika ingin memeliharanya di rumah.

Begitu banyak manfaat dari bunga tapak dara untuk tubuh kita, sehingga tidak ada salahnya bagi anda mulai memikirkan untuk merawatnya di pekarangan rumah. Contohnya saja ketika Anda sariawan, aktivitas makan pun seringkali terganggu karena sariawan yang perih. Anda bisa mengobati sariawan tadi dengan memanfaatkan bunga ini. Karena di dalam tanaman ini terdapat kandungan tanin, yang bisa meredakan nyeri dan bengkak karena sariawan.

Bunga Tapak Dara Bisa Mengobati Susah Buang Air Kecil

1. Bunga Tapak Dara Bisa Mengobati Susah Buang Air Kecil

Pernahkah anda berada di situasi kebelet pips tapi malah menahannya karena situasi tidak memungkinkan anda ke toilet? Hal itu bisa jadi kebiasaan yang buruk dan mengganggu kesehatan anda, bahkan nantinya anda akan sulit untuk buang air kecil. Jika sudah terlanjur begitu, anda bisa sedikit mengobatinya secara herbal dengan menggunakan tanaman obat resep leluhur.

Jika biasanya sering dianjurkan untuk menggunakan tanaman daun kucing, tapi jika tidak ada anda pun bisa menggunakan tanaman bunga tapak dara. Caranya rebus bunga ini dengan air, dan hasil rebusannya bisa anda minum secara teratur sekali setiap harinya. Hal itu akan sehat untuk kandung kemih, dan menyembuhkan susah buang air kecil anda.

2. Bisa Mengatasi Batuk, Demam dan Pilek

Ketika imun anda sedang tidak dalam kondisi prima, maka virus akan mudah menyerang tubuh. Dan gejala pertamanya rata-rata berupa flu atau pilek, demam dan batuk. Ketiga kondisi ini pun sering kita dalam kondisi pancaroba, dan sering kali kita biarkan karena dianggap sebagai hal yang ringan dan akan sembuh dengan sendirinya. Tapi jika terus berlanjut tentu akan membuat kondisi tidak nyaman. Kondisi yang membuat aktivitas anda akan terganggu atau bahkan bisa jadi berlanjut menjadi sakit yang lebih parah.

Sebagai pencegahan dan penyembuhan secara alami, Anda bisa menggunakan bunga tapak dara untuk kondisi batuk, demam atau pilek yang sedang terjadi. Anda hanya perlu mengeringkan bunganya dan kemudian jadikan sebagai bahan teh, konsumsi secara teratur setiap harinya, maka kondisi anda pun akan berangsur membaik.

Bunga Tapak Dara Bisa Digunakan Untuk Mengobati Bisul, Borok, dan Gondok

3. Bunga Tapak Dara Bisa Digunakan Untuk Mengobati Bisul, Borok, dan Gondok

Bukan hanya untuk mengobati dari dalam, ternyata bunga ini pun bisa Anda manfaatkan sebagai obat luar untuk beberapa kondisi kesehatan. Kondisi seperti ketika sedang menderita bisul, borok atau pun gondok yang terjadi pada tubuh anda.

Caranya pun terbilang mudah untuk diaplikasikan, anda hanya perlu beberapa daun dari bunga ini dan tumbuk kasar, kemudian letakkan daun yang sudah ditumbuk lagi pada bagian bisul, borok ataupun gondok yang ingin anda obati, ulangi hingga kondisi membaik.

4. Atasi Sariawan Dengan Bunga Tapak Dara

Begitu banyak manfaat dari bunga ini untuk tubuh kita, sehingga tidak ada salahnya bagi anda mulai memikirkan untuk merawatnya di pekarangan rumah. Contohnya saja ketika anda sariawan, dimana mulut menjadi tidak nyaman, aktivitas makan pun seringkali terganggu karena sariawan yang perih. Anda bisa mengobati sariawan tadi dengan memanfaatkan bunga ini. Karena di dalam tanaman hias yang berasal dari Madagaskar ini terdapat kandungan tanin, yang bisa meredakan nyeri dan bengkak karena sariawan.

Bunga Tapak Dara Bisa Membuat Anda Tidur Lebih Lelap

5. Bunga Tapak Dara Bisa Membuat Anda Tidur Lebih Lelap

Apakah akhir-akhir ini anda sering mengalami gangguan tidur atau insomnia? Memang saat ini sangat lumrah orang terkena gangguan pada tidur, disebabkan aktivitas yang memang tidak seimbang dan tingkat stres yang semakin tinggi. Jika keadaan ini terus dibiarkan maka kondisi ini akan menggangu kesehatan Anda tentunya.

Demi memulihkan kualitas tidur, anda mungkin bisa mencoba cara yang satu ini, yaitu dengan menggunakan bunga ini yang bisa mengatasi insomnia anda, bisa dengan cara direbus atau dijadikan teh.

6. Bisa Meredakan Kepenatan dan Stres

Masih berkaitan dengan insomnia atau gangguan tidur yang bisa terjadi akibat stres berlebihan. Kepenatan dan stres yang menggangu kesehatan tubuh anda ini juga bisa dipulihkan dengan tanaman bunga tapak dara, masih dengan cara meminum rebusannya ataupun dijadikan teh. Jangan lupa juga barengi dengan pola pikir dan hidup yang sehat.

7. Bunga Tapak Dara Bisa Dimanfaatkan Untuk Pengobatan Kanker

Jenis bunga tapak dara yang berwarna merah muda juga bisa Anda manfaatkan sebagai pengobatan. Bahkan dunia medis saat ini juga mempercayai bahwa bunga ini bisa digunakan sebagai pengobatan penyakit kanker. Dimana ekstrak alami darinya ini yang menghasilkan viblastin ini sudah banyak digunakan untuk pengobatan penyakit kanker payudara, kulit, leukemia limfoblastik dan juga penyakit hodgkin. Tidak hanya mengandalkan ekstrak bunga jenis ini, tapi juga didukung dengan terapi medis lainnya.

Baca juga :

Itu tadi 7 khasiat dari bunga tapak dara, tanaman hias yang cantik dan bisa anda pelihara di rumah.

Written by monroe

Tinggalkan Balasan

Nasi Kucing Dibuat Untuk Menyesuaikan Daya Beli Rakyat Biasa

7 Hal Unik Dibalik Nasi Kucing Favorit Rakyat Indonesia

Kim Doyoung Memiliki Kakak yang Berprofesi Sebagai Aktor

7 Fakta Kim Doyoung Si Suara Emas NCT