in

7 Menu Makan Malam Anak Kost yang Iritable

menu makan malam anak kost

menu makan malam anak kost

Menu makan malam anak kost – kalian pernah nggak sih berpikir buat makan di malam hari? Ya pasti pernahlah ya? Hehehe. Maksud gue gini. Pernah nggak sih kalian mikirin menu apa saja yang bisa kalian makan di malam hari? Kalau kalian anak rumahan, kalian masih bisa mengonsumsi masakan mamah kalian. Nah, apa kabar dengan anak kost?

Ya, nasih anak kost emang penuh dengan nestapa banget. Selain harus tinggal dan hidup sendiri, mereka  juga harus menemukan makanan untuk dirinya sendiri. Iya kalau tukang makananya gampang ditemuin. Masalahnya, ada juga tukang makanan yang susah ditemuin pas butuh. Eh, pas nggak butuh malah dateng.

Ok, balik lagi sama menu makan malam. Buat kalian anak kost, menu makan malam apa yang sering kalian konsumsi setiap hari?

Gue yakin jawabannya pasti beragam. Tapi buat kalian yang butuh referensi menu makan malam yang asyik, enak dan tentunya iritable, kalian bisa coba menu makan malam yang akan gue bahas pada ulasan di bawah ini. Cekidot.

1. Nasi goreng mamang pengkolan – menu makan malam anak kost

Siapa sih nggak yang nggak kenal dengan nasi goreng? Buat anak kost, nasi goreng adalah menu makanan yang cukup “mewah”. Bukan hanya dari harga, rasa nasi goreng juga sangat cocok di lidah para anak kost. Maka dari itu, menu makan malam ini gue masukin di urutan yang pertama.

Lantas, apa sih yang membuat nasi goreng begitu istimewa? Seperti yang gue bilang tadi, nasi goreng punya cita rasa yang ramah untuk semua orang. Bahkan bukan hanya orang Indonesia, orang Eropa sekalipun banyak yang menyukai makanan ini. Bahkan, sekelas mantan presiden Amerika saja (Barack Obama) menyukai makanan yang satu ini.

Eh iya lupa. Jelas Obama suka. Wong doi pernah tinggal di Indonesia, ya? Hehehe. Tapi poinnya bukan itu. Poinnya adalah menu makanan ini cocok buat semua kalangan masyarakat. Thats it.

Oh ya, karena temanya iritable. Kita bahas harganya aja ya. Harga untuk nasi goreng sendiri beragam. Tapi yang paling umum berkisar di angka Rp 10.000,- sampai Rp 13.000,- per porsinya. Harga tadi bisa lebih mahal kalau kalian pakai topping.

2.Nasi goreng rice cooker – menu makan malam anak kost

Apa yang membedakan nasi goreng pengkolan dengan nasi goreng rice cooker? Tentu saja di harga, topping dan cita rasa. Nasi goreng rice cooker bisa dibilang lebih sederhana. Malah sangat sangat sangat sangat sangat sangat sederhana. Menu ini hanya terdiri dari nasi putih, bumbu penyedap, dan …. udah. Hanya itu. Cuma itu. Tapi soal cita rasa, jangan tanya. Menu ini punya cita rasa yang anak kost banget.

Soal harga, jangan khawatir. Nasi goreng ala rice cooker ini hanya dihargai Rp 5.000,- per porsi. Tapi kalau kalian sudah punya nasi dan bumbu penyedapnya, harga menu ini menjadi Rp 0,- saja.

3. The oreg’s – menu makan malam anak kost

Siapa sih yang nggak kenal dengan oreg-oreg. Menu makan malam yang wajib bagi pecinta warteg ini emang anak kost banget. Selain rasanya yang enak, menu makan malam ini juga punya cita rasa yang sederhana, alias anak kost banget.

Tapi biar begitu, menu makan malam ini sangat digilai. Bahkan, kalau dari yang gue tahu, menu makanan ini sudah jadi favorit sejak warteg-warteg berdiri.

The oreg’s sendiri biasanya dikolaborasikan dengan menu makanan lain seperti sayur atau makanan sejenis. Tapi kalau kalian pengen menu makanan yang enak tapi priceless, kalian bisa memesan oreg dan nasi putih setengah. Harga dari menu makanan ini hanya berkisar di angka Rp 5.000 saja. Murah kan?

4. Gorengan – menu makan malam anak kost

Eits siapa bilang gorengan hanya untuk cemilan? Kalau kalian berpikir begitu, itu tandanya kalian bukan anak kost. Kenapa? Karena anak kost nggak pernah berpikir gorengan sebagai cemilan, melainkan sebagai menu makanan. Ya, mereka akan mengkolaborasikan gorengan dengan nasi putih yang pulen dan hangat.

Soal harga, kalian nggak usah khawatir. Menu makanan ini hanya dihargai sekitar Rp 4.000 saja. Rp 1.000,- untuk gorengan dan Rp 3.000,- lagi untuk nasi putihnya.

5. The Kuah – menu makan malam anak kost

Nah, kalau kalian pengen menu makanan yang lebih priceless lagi, kalian bisa coba menu makanan yang dinamakan the kuah. Menu makanan ini memiliki cita rasa yang kaya. Kalian bahkan bisa merasakan sensasi menu rendang, sayur atau bahkan ikan balado tanpa perlu mengonsumsinya menu utamanya.

Harga menu makanan ini sendiri sangat-sangat terjangkau, hanya Rp 3.000,- saja. Bagaimana, kalian tertarik untuk mencobanya?

6. The Kecaps – menu makan malam anak kost

Buat kalian yang mau lebih irit lagi, kalian bisa coba the kecaps. Menu makanan ini adalah menu yang paling priceless. Kalian juga nggak perlu datang ke warteg untuk mengonsumsi menu yang satu ini. Lah, kalau nggak ke warteg, gimana cara kia makan makanan ini?

Gampang. Yang perlu kalian lakukan adalah ke warung. Beli satu saset kecap manis dan mintalah nasi ke tukang warung. Kalau sudah sampai kostan, kalian tinggal makan keduanya sebagai menu makan malam kalian.

Soal harga, kalian nggak usah khawatir. The kecaps hanya dihargai Rp 1.000,- saja. Itu masih bisa lebih murah kalau kecap yang kalian gunakan digratiskan tukang warung.

7. The micins – menu makan malam anak kost

Nah, buat kalian yang pengen over priceless, kalian bisa konsumsi the micins sebagai menu makan malam kalian. Menu ini hanya terdiri dari nasi putih (harus dari rice cooker sendiri atau minta nasi dari tetangga) dan satu sachet penyedap rasa.

Soal harga, kalian nggak usah khawatir. Menu makanan ini hanya dihargai Rp 500,- saja. Bahkan bisa lebih murah kalau kalian bisa gunakan micin secara bijak.

Baca juga :

Itulah tadi beberapa menu makan malam anak kost. Kalian bisa mencoba menu makan malam tadi sebagai upaya untuk menghemat budget kalian.

Written by Riyadi Siswoyo

Tinggalkan Balasan

Cara meningkatkan kualitas sperma

7 Cara Meningkatkan Kualitas Sperma ini Mudah Loh

Ini 9 Tips Makanan Sehat yang Harus Anda Ketahui

Ini 9 Tips Makanan Sehat yang Harus Anda Ketahui